News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Indonesia Butuh Hasil Pertanian Tidak Butuh Semen

Penulis: Array Anarcho
Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kaki para petani di Gunung Kendeng yang dicor semen saat memprotes di depan Istana Negara

Laporan Wartawan Tribun Medan Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN -  Front Mahasiswa Nasional (FMN) Cabang Medan menyebut sudah selayaknya PT Semen Indonesia di Gunung Kendeng, Jawa Tengah segera ditutup.

Sebab, kebutuhan semen saat ini dinilai masih cukup.

"Indonesia ini dikenal sebagai negara agraris. Jadi, kita sebenarnya tidak butuh semen. Rakyat itu butuhnya hasil pertanian," kata Rahmat Syahputra Sianipar, Kordinator Aksi FMN, Kamis (23/3/2017).

Ia mengatakan, keberadaan pabrik semen akan merugikan banyak pihak, tidak hanya warga Kendeng, tapi juga warga Rembang dan Pati.

"Di seputaran Gunung Kendeng itu kan ada beberapa kecamatan yang terdampak dengan PT Semen Indonesia. Kalau nanti cekungan air di sana rusak akibat penambangan, tentu ada ratusan kepala keluarga yang merasa dirugikan atas hal ini," terangnya.

Saat melakukan aksi di Bundaran Majestik Jl Gatot Subroto, dua perwakilan FMN mencor kakinya.

Sementara itu, puluhan anggota FMN yang lain melakukan aksi bungkam dengan menutup mulutnya menggunakan lakban hitam.

Mereka menyanyikan lagu-lagu perlawanan, dan juga mengibarkan bendera merah putih tepat di depan pos lalulintas yang ada di Bundaran Majestik. (Ray/tribun-medan.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini