Laporan Wartawan Banjarmasin Post, Milna sari
TRIBUNNEWS.COM, BANJARBARU - Mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat (ULM) tampak sibuk membuat olahan pupur atau bedak temulawak.
Bedak temulawak konon berkhasiat mencegah jerawat sekaligus sebagai pemutih wajah.
Bahannya, beras, temulawak, olive oil, dan air. Temulawak itu nantinya diperas. Perasannya dijadikan adonan bersama beras yang sudah dihaluskan.
Kegiatan itu merupakan bagian dari persiapan mahasiswa Farmasi FMIPA ULM sebelum terjun ke masyarakat dalam rangka mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN).
Saat terjun ke masyarakat, mahasiswa akan memberi edukasi atau penyuluhan terkait produk olahan. Terutama makanan, kosmetik, dan herbal.
Berbagai olahan yang dibuat, antara lain jahe bubuk instan, permen jahe, pupur (bedak) basah temulawak, kopi stamina pasak bumi, teh celup daun salam dan Stevia, dan sirup kunyit.
Itu dikatakan oleh koordinator KKN Farmasi di Desa Mengkauk, Pengaron, Kabupaten Banjar Valentina Meta Sri Kartika, Sabtu (3/6/2017).
Melalui kegiatan KKN, nantinya diharapkan meningkatkan perekonomian masyarakat.(*)