Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Damanhuri
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Rumah Direktur Utama PT First Travel Andika Surachman yang berlokasi di kawasan Perumahan Sentul City, Kabupaten Bogor sangat mewah.
Sebuah mobil mewah juga terparkir di depan garasi rumah tersebut.
Pantauan TribunnewsBogor.com, Senin (14/8/2017) rumah mewah yang berlokasi di Jalan Taman Venesia Selatan, Sentul City, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor itu tampak sudah terpasang garis polisi.
Menurut warga sekitar, Marbun (42), sebelum terdengar ramai pemilik rumah ditangkap polisi warga sering melihat berbagai jenis mobil mewah parkir.
Baca: Bayinya Butuh ASI, Bos First Travel Ajukan Penangguhan Penahanan
Mobil mewah tersebut terkadang parkir di depan pintu gerbang.
"Dia (pemilik rumah, red) punya petugas keamanan khusus yang berjaga selama 24 jam," kata Marbun warga yang rumahnya masih satu komplek dengan Dirut Fisrt Travel itu, Senin (14/8/2017).
Tak hanya itu, kata dia, berbagai mobil mewah seperti Mercedes Benz sport, Hammer, Rubicon, hingga Pajero kerap kali keluar masuk dari rumah yang memiliki tiga garasi berukuran besar itu.
Baca: Cerita Pramana Syamsul Ikbar Soal Satu Koper Dokumen Laporan Korban First Travel
"Mobilnya banyak, mewah-mewah semua. Saya kira dia itu pejabat, soalnya rumahnya mewah banget," ujarnya.
Warga juga mengaku belum pernah sekali pun melihat tampang Andika yang saat sudah ditahan Bareskrim Polri.
Baca: YLKI: Jangan Sampai Proses Hukum Terhadap First Travel Matikan Hak Calon Jemaah Umrah
"Saya belum pernah lihat orangnya yang mana, lagian dirumah itu juga yang jaga banyak waktu itu," katanya.
Berita ini sudah dimuat Tribunnewsbogor.com dengan judul: Melongok Mewahnya Rumah Bos First Travel di Sentul, Warga : Dikira Rumah Pejabat