TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Puluhan aparat bersenjata lengkap melakukan pengamanan perpindahan Narapidana Lapas Kelas II A Kerobokan Denpasar, Jumat (25/8/2017) dini hari tadi.
Puluhan aparat beraenjata lengkap itu berasal dari satuan Brimob Polda Bali dan Dalmas Polda Bali.
Puluhan personel disiagakan dari mulai depan Lapas Kerobokan dan dibariskan oleh pimpinan atau Perwira Polda Bali.
Hingga pukul 04.45 Wita, personel Brimob Polda Bali amsih disiagakan. Nampak satu perwira, yakni Wadirreskrimsus Polda Bali, AKBP Ruddy Setiawan memimpin dalam persiapan personel.
Baca: Puluhan Personel Polda Bali Bersiap Pindahkan 12 Napi Lapas Kerobokan
Selain anggota Brimobda dan Dalmas, anggota dari satuan lalu lintas juga direncanakan akan turut mengamankan jalannya perpindahan napi dari beberapa Ormas di Bali itu.
Masih belum diketahui jam berapa perpindahan akan dilakukan. Hanya saja, para napi akan digiring menuju Nusakambangan Cilacap Jawa Tengah, dengan menumpangi sebuah mini bus milik Korps Bhayangkara. (ang)