Hari Pahlawan

Pangarmatim Pimpin Tabur Bunga dari Atas Kapal Perang KRI Banda Aceh 593

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pangarmatim Laksda TNI Darwanto memimpin jalannya tabur bunga di Koarmatim Surabaya, Jumat (10/11/2017).
Pangarmatim Laksda TNI Darwanto memimpin jalannya tabur bunga di Koarmatim Surabaya, Jumat (10/11/2017).

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Pradhitya Fauzi

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Berbagai acara diadakan dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada hari ini, Jumat (10/11/2017).

Panglima Komando Armada RI Kawasan Timur (Pangarmatim), Laksamana Muda (Laksda) TNI Darwanto memimpin jalannya Upacara Peringatan Hari Pahlawan di atas Kapal Perang TNI AL, KRI Banda Aceh 593.

Kegiatan itu dimulai saat kapal KRI Banda Aceh 593 yang bersandar di Dermaga Madura, Koarmatim, Ujung Surabaya.

Baca: Mengaku Sudah Setahun Bergaya Layaknya Pria, Pasangan Lesbi Juga Pesta Seks di Kamar Kos

Pangarmatim memimpin doa bersama serta pelarungan bunga untuk para pahlawan.

"Kita harus merenung, di satu sisi kita mendoakan para pahlawan yang gugur membangun dan membela Negara Kesatuan Republik Indonesia," ujar Darwanto dalam rilis yang diterima TribunJatim.com.

"Kita hanya tinggal mengisi kemerdekaan saja, kita harus lebih mampu dari pahlawan pendahulu yang semuanya serba terbatas," sambungnya.

Baca: Peredaran Uang Palsu Terungkap Setelah Kariadi Bayar Teman Kencannya Rp 2,6 Juta

Darwanto menuturkan semua hal serba ada harus mampu membangun Bangsa Indonesia lebih baik.

Menurutnya, komponen bangsa telah melakukan sejumlah perbaikan demi bangsa negara baik oleh TNI (AL, AD, AU), maupun Kepolisian, Pengadilan, Pemerintah Daerah, hingga semua komponen bangsa saling bekerja sama melakukan perbaikan dalam mengisi kemerdekaan itu.

"Kita malu kepada para pahlawan yang telah gugur menumpahkan darah dan menghilangkan jiwanya demi kita dan mengisi kemerdekaan hanya berebut segala sesuatu demi duniawi," tandasnya.

Baca: Istri Pertama Wakil Ketua DPRD Bali Sempat Kabur Bawa Mobil Dinas

Dalam acara tersebut turut hadir pula Komandan Guspurlatim Laksma TNI Rachmad Jayadi, Wadan Kodiklatal Brigjen TNI (Mar) Kasirun Situmorang, Kadispsial Laksma TNI Mithra, hingga para peserta upacara yang terdiri dari TNI dan Polri, serta Forkopimda wilayah Surabaya.

"Mari bersama-sama membangun bangsa jauh lebih baik, sehingga para pahlawan yang telah gugur memerdekakan Negara Kesatuan Republik Indonesia tersenyum di akhir hayatnya, mereka akan masuk surga," kata Pati bintang dua itu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini