TRIBUNNEWS.COM, TABANAN - Seorang pria, I Kadek Ugrasena (38) ditemukan tewas, Rabu (24/1/2018) sekitar pukul 19.30 Wita oleh istrinya Ni Ketut Budiani (35).
Awalnya Kadek Ugrasena izin ke kebun di Banjar Mekar Sari, Desa Pujungan, Kecamatan Pupuan, Tabanan, Bali.
Kejadian berawal saat Rabu sekira pukul 07.30 Wita, I Kadek Ugrasena berpamitan kepada istrinya untuk bersih-bersih di kebun, dan ditunggu sampai sore belum pulang ke rumah.
Karena merasa khawatir, Ni Ketut Budiani menyusul suaminya ke kebun dalam suasana yang sudah gelap dan sepi, disertai hujan gerimis.
Baca: Tersangka Pengemudi Mobil yang Seruduk Puluhan Motor Diduga Dibawa Kabur Keluarganya
Saat sampai di kebun, Ni Ketut Budiani menemukan suaminya telah terbujur di lantai pondok.
Sempat dibangunkan tapi tidak merespon dan tubuhnya telah kaku.
Ia akhirnya kembali ke rumah dan meminta pertolongan warga untuk membantu evakuasi jenazah suaminya.
Kapolsek Pupuan AKP IB Mahendra yang dikonfirmasi mengungkapkan, sempat memimpin anggota ke lokasi korban ditemukan.
Disebutkan saat lokasi didatangi bersama warga sudah dalam keadaan gelap dan gerimis.
Baca: Plt Sekda Jambi Yakin Zumi Zola Seminggu Lagi Menyusul Jadi Tersangka
Penyebab kematian korban belum dapat dipastikan, dan menduga karena pengaruh sakit di bagian dada.
"Padahal sebelumnya korban dilarang ke kebun oleh istrinya karena sakit pada bagian dada," ujar AKP Mahendra, Kamis (25/1/2018).
Saat in polisi masih melakukan penyelidikan karena kondisi istri korban mengalami syok.