(Tribunjatim.com/Ignatia Andra Xaverya)
TRIBUNNEWS.COM - Pasca peledakan bom yang terjadi di 3 gereja di Surabaya, Surabaya jadi cukup mencekam.
Setelah terjadi ledakan di 4 lokasi besar, pihak kepolisian dan Densus tampaknya tak tinggal diam.
Mereka langsung giat menyisir beberapa tempat untuk membasmi para teroris.
Dua hari terakhir sehari pasca ledakan 3 Gereja, polisi mendapatkan lebih dari 10 orang terduga teroris.
Di berbagai tempat mereka menyisirinya.
Paling mencekam terjadi baku tembak antara Densus 88 dan teroris yang terjadi semalam di Sikatan, Manukan, Surabaya.
Tepat malamnya, pada pukul 20.30 WIB, terjadi lagi penangkapan terduga teroris terbaru di daerah Dukuh Pakis, Surabaya.
Tim TribunJatim.com berusaha menggali beberapa fakta soal penangkapan teroris Dukuh Pakis ini.