Laporan Wartawan TribunBone.com, Justang Muh
TRIBUNNEWS.COM, BONE - Bare (54) tewas ditabrak truk bernomor polisi DD 9123 EA saat sedang berjalan kaki di Poros Bone-Sinjai, Kelurahan Apala, Kecamatan Barebbo, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Sabtu (16/6/2018).
Wanita kelahiran 1964 itu tewas ditabrak tepat di depan Masjid Ibadurrahman saat hendak berangkat salat magrib.
Baca: Dua Orang Tewas Akibat Kecelakaan Mobil Tabrak Pagar Ruko Di Demak
Awalnya, korban menyeberang jalan untuk ke Masjid Ibadurrahman.
Namun, tiba-tiba dari arah selatan muncul mobil truk dan langsung menabrak korban.
Kasat Lantas Polres Bone AKP M Yusuf melalui Kanit Laka Polres Bone Ipda Siswanto menuturkan, korban tewas seketika di lokasi kejadian.
Baca: Gurita Hingga Bintang Laut Jatuh Dari Langit Akibat Badai Terjang Kota Qingdao
"Korban hendak berangkat salat magrib, saat menyebrang jalan ditabrak mobil tongkang(truk), korban tewas di lokasi kejadian," kata Siswanto yang memimpin evakuasi langsung korban di lokasi kejadian.
Korban tewas dengan kondisi badan masih berada dibawah ban depan mobil truk.
Sementara itu supir truk yang belum diketahui identitasnya sudah dibawa ke Mapolres Bone.
Berita ini sudah tayang di tribuntimur.com dengan judul: Hendak Berangkat Salat Magrib, Bare Tewas Dilindas Truk di Apala Bone