News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sungai Kalimalang akan Didesain Seperti Taman Sejarah Bandung untuk Maksimalkan Interaksi Publik

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil membuka Pameran Pembangunan Infrastruktur Nasional 2018 di halaman Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung (2/12/2018). Pameran dalam rangkaian Hari Bakti ke-73 PU yang akan berlangsung hingga 4 Desember 2018 itu, sebagai informasi kepada masyarakat pembangunan infrastruktur di Indonesia dalam kurun waktu 4 tahun terakhir, termasuk pembangunan di Jawa Barat seperti Tol Cisumdawu dan penanganan banjir di Kabupaten Bandung. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN)

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Theofilus Richard

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengunggah desain revitalisasi Sungai Kalimalang, Bekasi, Senin (3/12/2018).

Ia mengatakan Sungai Kalimalang akan didesain seperti Taman Sejarah Bandung.

"Intinya maksimalkan interaksi publik, mengenalkan sejarah, seperti Taman Sejarah Bandung. Itu positif kan, sambil bermain air sambil belajar sejarah," ujarnya ketika ditemui di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Selasa (4/12/2018).

Selain itu, proyek revitalisasi Sungai Kalimalang juga akan dibantu pemerintah pusat.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadimuljono, pada Minggu (2/12/2018) mengatakan Sungai Kalimalang adalah aset nasional.

Sehingga, pemerintah pusat juga akan mengucurkan APBN untuk revitalisasi Sungai Kalimalang.

Dana sekira Rp 45 miliar akan dikucurkan pemeritah pusat untuk merevitalisasi Sungai Kalimalang.

Baca: Tahun Depan, PUPR Revitaliasi Sungai Kalimalang Seperti di Seoul

"Kabar baik Pak Menteri apresiatif dan membantu nanti ada tambahan dana dari Kemen PUPR. Nanti ada dua lokasi dalam satu rangkaian (revitalisasi) di 2019," ujarnya.

Sebelumnya, Ridwan Kamil mengunggah desain Sungai Kalimalang di media sosial instagram @ridwankamil.

Dalam keterangan gambar, ia ingin menunjukan gambar tersebut pada warga Kota Bekasi.

"Warga Kota Bekasi, ini desain akhir penataan Kalimalang di zona 1. Ada 4 zona yang direncanakan. Doakan semoga urusan kita dipermudah Allah SWT. Hatur Nuhun," kata Ridwan Kamil di keterangan foto postingan instagramnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini