TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA -- Guguran lava pijar Gunung Merapi terjadi sekitar pukul 20.17 WIB menuju hulu Kali Gendol dengan jarak luncur 1.400 meter dan durasi 141 detik.
Laporan tersebut disampaikan melalui akun Twitter resmi Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG), Selasa (29/1/2019).
Tingkat aktivitas Gunung Merapi berstatus waspada (level 2).
Baca: Tak Dibayar Usai Lakukan Hubungan Menyimpang Jadi Alasan Remaja Ini Cangkul Leher Juragan Keripik
Berdasarkan data seismik hari ini dari pukul 12.00 hingga 18.00 WIB, telah terjadi 13 kali guguran dengan durasi 11-78 detik.
Baca: Mimpi Aneh Soeharto Sebelum Meninggal Dunia, Nonton Gamelan dengan Sinden Asal Sunda
Dua kali guguran lava ke arah Kali Gendol, yaitu pada pukul 17.12 WIB dan 17.52 WIB, dengan jarak luncur 300-500 meter.(Fatimah Artayu Fitrazana)
Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul Hari ini, Gunung Merapi Keluarkan Belasan Kali Lava Pijar,