News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Warga Cium Bau Busuk, Ternyata Sumbernya dari Mayat Nurhayati

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tim identifikasi Polres Blitar Kota bersama taruna Akpol mengevakuasi mayat korban untuk dibawa ke RSUD Mardi Waluyo, Selasa (28/5/2019)

TRIBUNNEWS.COM, BLITAR -  Warga yang tinggal di kawasan Jalan Klampis, Kelurahan Tumpu, Kecamatan Sukorejo, Kota Blitar, Selasa (28/5/2019) geger.

Pasalnya, Nuryati (66), warga setemoat ditemukan tewas di rumah kontrakannya. 

Kondisi tubuh perempuan yang tercatat sebagai warga Jalan Joko Kandung, Kelurahan Blitar, Kecamatan Sukorejo, Kota Blitar, itu sudah membusuk dengan posisi duduk di kursi ruang tamu.

"Korban tinggal sendirian di rumah kontrakan. Kondisi korban sudah membusuk, perkiraan dia meninggal sekitar tiga hari lalu," kata Kasat Reskrim Polres Blitar Kota, AKP Heri Sugiono.

Peristiwa penemuan orang meninggal di dalam rumah itu berawal dari kecurigaan tetangga korban.

Beberapa tetangga yang tinggal berdekatan dengan rumah kontrakan korban mencium bau busuk yang sangat menyengat.

Baca: Bayi 6 Bulan Ditemukan Hidup di Samping Mayat Orangtuanya Usai Terkurung Beberapa Hari di Motel

Mereka berusaha mencari asal bau busuk itu dan ternyata dari rumah kontrakan korban.

"Warga melaporkan hal itu ke ketua RW, lalu sama ketua RW diteruskan ke Polsek Sukorejo dan Polres Blitar Kota. Setelah kami cek ternyata ditemukan orang meninggal di dalam rumah," ujar Heri.

Heri mengatakan polisi langsung mengevakuasi mayat korban dan dibawa ke RSUD Mardi Waliyo untuk divisum.

Polisi juga sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi.

"Tadi evakuasi mayat korban di TKP bersama dengan taruna Akpol tingkat dua," katanya.

Baca: Daftar Kuliner yang Wajib Dicoba saat Mudik Lebaran ke Blitar

Dari hasil pemeriksaan sementara, polisi tidak menemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.

Sedangkan berdasarkan keterangan beberapa warga, korban mempunyai riwayat penyakit sesak napas.

Warga tidak melihat korban keluar rumah sekitar tiga hari ini.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini