TRIBUNNEWS.COM – Dieng Cultural Festival 2019 menjadi kesempatan terakhir bagi penonton untuk menyaksikan festival lampion.
Pasalnya, pihak panitia memutuskan untuk tidak menyelenggarakan festival lampion lagi dalam Dieng Culture Festival tahun depan dan tahun-tahun berikutinya.
Hal tersebut disampaikan oleh panitia Dieng Culture Festival dalam akun Twitter resmi mereka, @FestivalDieng, Minggu (4/8/2019).
Akun tersebut mengunggah sebuah video para peserta Dieng Culture Festival 2019 ketika bersama-sama melepas lampion dengan iringan lagu Tanah Airku.
Bersama video tersebut, panitia juga menuliskan ucapan terima kasih atas antusias peserta Dieng Culture Festival serta keterangan bahwa festival lampion pada Dieng Culture Festival 2019 adalah yang terakhir di event tahunan itu.
"Terima kasih Indonesia. Ini adalah tahun terakhir Dieng Culture Festival dengan Lampion. Tahun depan kita tidak akan menggunakan lampion lagi.
Terima kasih yang telah mendukung kami. Kalian yang terbaik dan sampai jumpa di @jazzatasawan 2020," tulis akun Twitter @Festival Dieng.
Sebelum Dieng Culture Festival 2019 digelar, memang sempat muncul pro kontra soal agenda pelepasan lampion.
Sebagian pihak menilah bahwa pelepasan lampion dalam acara Dieng Culture Festival akan meninggalkan sampah pada akhir acara.
Namun dikutip oleh TribunnewsWIKI dari KompasTravel, ketua panitia Dieng Culture Festival 2019, Alif Fauzi menegaskan bahwa festival lampion akan tetap diadakan pada Dieng Culture Festival 2019.