Laporan Wartawan Tribun Jabar, Mega Nugraha
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Para pimpinan daerah di Provinsi Jabar memantau jalannya Misa Malam Natal di sejumlah gereja di Kota Bandung, Selasa (24/12/2019).
Ada Gubernur Jabar Ridwan Kamil, Kapolda Jabar, pimpinan Kodam III Siliwangi, hingga DPRD Jabar.
Mereka sempat mengunjungi Gereja Kathedral Santo Petrus di Jalan Merdeka.
Dalam sambutannya, Ridwan Kamil menyampaikan rasa bahagia di malam Natal.
"Malam ini bahagia kami hadir lengkap. Ada Ketua DPRD Jabar, Pangdam, Kapolda, dan Walikota Bandung.
Kami turut merasakan suka cita dan kebahagiaan dan memastikan aman dan nyaman," ujar Emil sapaan akrabnya.
Baca: Tradisi Perayaan Natal Unik di Dunia: Filipina Punya Ibukota Natal, Orang Jepang Pergi ke KFC
Baca: Sambangi Gereja HKBP Slipi, Panglima TNI dan Kapolri Disambut Kidung Pujian
Baca: ASDP Merak: 29.975 Unit Mobil Pribadi Tinggalkan Pulau Jawa
Ia turut mengucapkan selamat merayakan Natal bagi warga yang merayakan.
"Kita syukuri nikmat yang hadir yakni perdamaian. Damai adalah kata mulia dan mahal, ini harus dijaga dan kita lihat itu terjadi malam ini," kata Emil.
Pada kesempatan itu, jemaat gereja juga turut mendoakan keamanan dan keselamatan bangsa dan negara. Hal sama disampaikan mantan Walikota Bandung itu.
"Kita doakan Indonesia selalu aman dan dalam damai. Selamat merayakan Natal bagi teman-teman yang merayakan," ujar dia.
Di Gereja Kathedral pada malam hari ini, Misa Natal dipimpin Mgr Antonius Subianto Bunjamin OSC dan Pastor Barnabas Nono Juarno.
Antonius dalam sambutannya, menyampaikan doa untuk keselamatan dan kedamaian bangsa serta negara.
"Semoga Indonesia selalu diberkahi, dilimpahi keselamatan dan kedamaian," ujarnya.
Selain ke Gereja Kathedral Santo Petrus, mereka juga meninjau Misa Natal di Gereja Stairway From Heaven di Jalan Mohammd Toha. Selanjutnya, mereka juga memantau sejumlah gereja di Kota Cimahi. (*)
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Emil Sambangi Gereja di Bandung Saat Malam Natal, Jemaat Doakan Indonesia Selalu Aman dan Damai