TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Liburan Natal 2019 dan tahun baru 2020 ini masyarakat tentu banyak yang menghabiskan waktu berwisata bersama keluarga.
Salah satunya di lokasi wisata perairan seperti beberapa pantai di Jawa Timur.
Melihat tingginya kunjungan wisata perairan di Jawa Timur, Direktoran Kepolisian Air dan Udara Polda Jatim melakukan patroli perairan yang ditingkatkan.
Wadirpolairud Polda Jatim, AKBP Kobul S Ritonga menyebut jika upaya ini merupakan bagian dari pelayanan masyarakat saat liburan nataru ini.
"Sesuai perintah pimpinan kami lakukan kegiatan patroli yang ditingkatkan. Sesuai dengan tupoksi kami yakni mengamankan wilayah perairan di Jawa Timur yang banyak menjadi lokasi wisata perairan dan dikunjungi masyarakat. Tentunya untuk mengantisipasi tindak kriminalitas di seputar pantai kami rapatkan juga anggota dan pos pengamanan. Lalu untuk di wilayah air kami tekankan keselamatan perairan kepada masyarakat," kata AKBP Kobul S Ritonga kepada Tribunjatim.com, Rabu (25/12/2019).