TRIBUNNEWS.COM, SERANG - Mayat yang ditemukan tinggal tulang belulang di area tempat pemakaman umum (TPU) Singapadu, Minggu (2/2/2020), masih menggunakan pakain lengkap.
Mayat itu, mengenakan baju warna abu-abu serta mengenakan celana berbahan kain berwarna putih dengan ikat pinggang.
"Kami telah mendapatkan Informasi bahwa ada sesosok mayat tanpa identitas, yang ditemukan warga di sekitar TPU (Singapadu)," kata Kapolres Serang Kota, AKBP Edhi Cahyono mengatakan, melalui siaran tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (3/2/2020).
Belum diketahui identitas mayat tersebut.
Guna kepetingan penyelidikan, kerangka manusia itu saat ini sudah dibawa ke RSUD Dradjat Prawiranegara Serang untuk dilakukan otopsi.
Baca: Mantan Istri Bongkar Masa Lalu Rangga Sasana: Siang Berkenalan, Malamnya Menikah
Baca: Pemancing di Musirawas Temukan Tengkorak dan Tulang Belulang
Baca: Sebelum Ditemukan Tewas di Gorong-gorong, Siswi SMPN 6 Tasik, Delis Sempat Temui Ayah Kandungnya
Dari hasil pengecekan dan pemeriksaan luar dari Tim Forensik Rumah Sakit Drajad Prawira Negara, diperkirakan mayat itu sudah satu minggu.
Kabid Humas Polda Banten, Kombes Pol Edy Sumardi mengatakan, polisi tengah melakukan upaya penyelidikan terhadap kasus penemuan mayat tanpa identitas ini.
"Kasat Reskrim telah berkordinasi dengan pihak Rumah Sakit, dan sedang dilakukan penyelidikan, mencari saksi dan barang bukti serta pendalaman yah, kita bersabar dan mohon doanya, agar polisi segera mengungkap kasus ini," katanya. (Kontributor Banten, Acep Nazmudin)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Ini Ciri-ciri Mayat yang Ditemukan Tinggal Tulang Belulang di TPU Kota Serang