Sedangkan, pada 8 Februari 2020 diprediksi akan terjadi hujan beserta angin atau petir di Lampung, Banten, Jawa Tengah, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara.
Sumatera Barat, Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Jabodetabek, Jawa Barat, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, NTT, NTB, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Maluku dan Papua.
Agus pun mengingatkan agar masyarakat selalu waspada terhadap bencana akibat hujan.
Ia mengatakan, masyarakat bisa terus memantau informasi perkiraan cuaca melalui BMKG, BNPB atau BPBD.
Baca: Viral Saldo Rekening King of The King di Bank Swasta Rp 720 Triliun : HOAKS
Baca: Roy Suryo Cerita Kehaluan Petinggi Sunda Empire, Hotman Paris Heran: Dia Kenal Barbie Kumalasari?
"Masyarakat diimbau untuk selalu waspada dan siap siaga terhadap potensi ancaman bahaya, seperti banjir, banjir bandang, tanah longsor, angin kencang maupun petir," ungkapnya.
Sebelumnya, BMKG memprediksi curah hujan akan tinggi dari 31 Januari hingga 5 Februari 2020.
Curah hujan diprediksi akan tinggi di daerah Indonesia bagian barat dan selatan.
"Bulan Februari ini, kami menduga bahwa akan ada penguatan curah hujan di wilayah Indonesia, terutama Indonesia bagian barat dan selatan," kata Kepala Sub Bidang Peringatan Dini Iklim BMKG Supari, di Gedung Graha BNPB, Jakarta, Jumat (31/1/2020).
"Misalnya di Jawa, dan Kalimantan, juga Sulawesi. Ini yang musti kita waspadai sepanjang dasa pertama di bulan Februari ini," tambahnya.
Ia merinci wilayah-wilayah itu: Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Jawa Tengah, Sumatera Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Papua. (Tribunjogja/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul BREAKING NEWS : Puncak Merapi Diguyur Hujan Lebat, BPPTKG Imbau Warga Waspadai Banjir Lahar Dingin