TRIBUNNEWS.COM - Pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Jawa Barat (PIKOBAR) memberikan update terbaru kasus corona.
Berdasarkan pantauan Tribunnews di pikobar.jabarprov.go.id, Senin (10/8/2020) pukul 18.00 WIB, diketahui kasus terkonfirmasi positif di Jawa Barat bertambah 33 kasus.
Sehingga angka kumulatif sebanyak 7.599 orang telah terpapar Covid-19 dan 2.927 di antaranya merupakan orang berstatus positif aktif.
Sedangkan, untuk korban yang meninggal dunia berjumlah 228 orang
Kabar baiknya, ada 4.444 orang telah dinyatakan sembuh dari paparan virus yang pertama kali ditemukan di Kota Wuhan, China ini.
Ada penambahan sebanyak 27 kasus sembuh yang semula berjumlah 4.417 kasus di Jawa Barat.
Baca: Update Corona Jakarta Hari Ini: Ada 479 Kasus Baru, Jakarta Catat Penambahan Terbanyak di Indonesia
Update Corona di Indonesia
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 memberikan informasi terbaru terkait kasus virus corona atau Covid-19 di Indonesia.
Lewat twitter @BNPB_Indonesia, diketahui pada Senin (10/8/2020), jumlah pasien positif terjangkit virus corona di Indonesia bertambah 1.687 kasus, sehingga total menjadi 127.083 kasus.
Sedangkan, pasien meninggal dunia terkonfirmasi Covid-19 bertambah 42, sehingga total menjadi 5.765 orang.
Kabar baiknya, sebanyak 82.236 pasien sembuh dengan jumlah penambahan 1.284 orang.
Untuk data suspek berjumlah 84.139 orang sedangkan angka spesimen ada 15.836 di Indonesia.
Cara Mencegah Penularan Virus Corona
Penularan virus corona dapat dilakukan tindakan pencegahan agar tidak tertular sebagai berikut: