News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bawa Pistol Revolver, Pria Bengkulu Malah Masuk ke Area Kantor Pemkot demi Hindari Razia Masker

Editor: Ifa Nabila
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi pistol

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pria berinisial DK (41) tertangkap membawa senjata api rakitan jenis pistol revolver dengan empat amunisi.

Akibatnya, DK ditangkap Polsek Lubuklinggau Barat.

DK adalah warga Desa Tanjung Heran, Kecamatan Sindang Beliti Ulu, Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu.

Saat itu, ia tengah menghindari razia masker.

Baca juga: Pemandu Karaoke Dipukul hingga Pingsan & Diseret di Kamar Ganti, karena Menolak Diantar Pulang Tamu

Kapolres Lubuklinggau, AKBP Nuryono melalui Kapolsek Lubuklinggau Barat, Iptu Luhut Situmorang menyampaikan, pelaku tertangkap petugas polsek, Senin (26/10/2020) malam sekitar pukul 21.00 WIB.

"Pelaku ini ditangkap di depan komplek perkantoran Pemkot Lubuklinggau," ungkapnya pada wartawan, Selasa (27/10/2020).

Ia menjelaskan, awalnya Unit Reskrim dan SPK Polsek melaksanakan Operasi Yustisi dipimpin Kanit Reskrim Aiptu Paisal di Jalan Garuda depan Pemkot Lubuklinggau.

"Saat kami melaksanakan operasi, ada pengendara motor tiba-tiba masuk ke halaman Pemkot Lubuklinggau. Kami curiga sehingga langsung kami lakukan pengejaran," ungkapnya.

Baca juga: Terjaring Razia Masker, Pelajar 16 Tahun di Tegal Sebut Corona Itu Konspirasi Asing

Saat diamankan di halaman Pemkot Lubuklinggau tersangka berhasil ditangkap tanpa perlawanan. Kemudian petugas langsung melakukan penggeledahan.

"Hasil penggeledahan di dalam kantong jaket didapat senjata api rakitan berikut empat butir amunisi untuk senjata api jenis Colt 38, setelah itu pelaku dibawa ke Polsek Lubuklinggau Barat," ujarnya.(Joy/TS)

Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Takut Razia Masker, Pria Asal Bengkulu Ini Masuk ke Area Pemkot Lubuklinggau, Ternyata Bawa Pistol

 
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini