TRIBUNNEWS.COM - Sesosok mayat wanita ditemukan di Jalan Pramuka Kecamatan Gunungpati, Semarang.
Mayat wanita tersebut ditemukan warga pada Jumat (13/11/2020).
Dikutip dari TribunJateng.com, korban diketahui bernama Emy Listiani (26).
Ia merupakan seorang warga Kampung Ngabean RT 4 RW 4 Gunungpati.
Berikut fakta-fakta penemuan mayat wanita di Gunungpati:
1. Penemuan jenazah
Dikutip dari TribunJateng.com, jenazah Emy ditemukan dalam keadaan mengenakan jaket berwarna merah dan tergeletak di pinggir kebun.
Sementara, menurut Kapolsek Gunungpati, Kompol Raden Arsadi, korban ditemukan dalam keadaan tertelungkup.
Baca juga: Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tergeletak di Jalan, Sekujur Tubuhnya Penuh Luka Robek
Baca juga: Mayat Wanita Jaket Merah Tergeletak di Kebun Daerah Gunungpati Semarang, Diduga Korban Pembunuhan
Baca juga: Warga Geger Mayat Pria Ditemukan di Dalam Warnet, Polisi Telurusi Motif Kejadian
Setelah adanya laporan penemuan mayat tersebut, pihak kepolisian melakukan identifikasi di Tempat Kejadian Perkara (TKP).
"Laporan masuk dari masyarakat sekitar pukul 08.30. Sampai ke lokasi langsung dilakukan Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan berkoordinasi dengan inafis," jelasnya, seperti diberitakan TribunJateng.com, Jumat.
Sementara itu, motor korban Honda Beat berwarna merah H 3684 DQ ditemukan tergeletak di pekarangan yang ada di sekitar lokasi kejadian.
Menurut Kapolsek Gunungpati, jarak antara korban dan motornya sekitar dua meter.
Selain itu, tampak juga rokok merek Dji Sam Su tergeletak di pinggir jalan.
2. Korban sempat telepon sang ibu