TRIBUNNEWS.COM, BONTANG- Seorang pria di Tanjung Laut Indah Bontang yang ditemukan gantung diri, dikenal sebagai sosok penyendiri.
Pria bernama Guntur itu berusia 31 tahun.
Dulunya ia berprofesi sebagai tukang cukur.
Namun setahun terakhir, aktivitas biasanya itu mulai ia ditinggalkan.
Ia lebih banyak menghabiskan waktu sendirian.
Duda anak satu ini dikenal pendiam dan murah senyum.
Diketahui, Guntur pernah mengalami kecelakaan sehingga kepala bagian belakangnya terbentur.
Baca juga: Pembunuhan di Arosbaya Bangkalan, Polisi Duga Berlatar Belakang Cinta
Sejak itulah, tingkahnya mengalami perubahan drastis. Prilakunya menjadi aneh.
Tak jarang Guntur kerap dipergoki tertawa sendirian.
Meski begitu, ia tak pernah meninggalkan waktu salat.
Di mata tetangganya, Guntur adalah pria yang rajin ibadah ke masjid.
"Iya, kami kenal dia baik banget, dia cuman sendirian. Salat terus. Tapi katanya pernah kecelakaan. Di situ sudah mulai berubah tingkah lakunya," ujar Risna, pedagang es di depan rumah Guntur, Kamis (4/3/2021).
Risna menuturkan, terakhir melihat Guntur, Rabu (3/3/2021) tadi malam.
Baca juga: Pria 28 Tahun Ditemukan Tewas Gantung Diri setelah Culik dan Bunuh Keponakan Istri Siri
Kondisinya tampak sama seperti biasanya. Tidak ada obrolan.
Ia hanya melirik dengan senyuman.
"Tadi terakhir saya lihat dengan menggunakan baju dan celana yang sama. Baik-baik aja dia. Malah senyum ke saya," tuturnya.
Sedari akhir tahun 2020 berjualan di depan rumah Guntur, Risna mengaku acap kali menemukan tingkah aneh dari Guntur.
Tanggalan rumahnya ia coret aneh. Semua bulan harinya dia hitung 30.
Guntur juga mengganti hari Minggu dengan nama yang lain.
Baca juga: Pria Tuban Berusia 57 Tahun Ditemukan Gantung Diri di Gubuk, Sebelum Pergi Bilang Begini pada Istri
"Aneh memang tiap hari. Ada tanggalan rumahnya di coret. Hari Minggu nya diganti pakai nama lain. Semua bulan dianggap 30 hari," jelasnya.
Anehnya lagi, ia gemar berjalan kaki sendirian dengan jarak tempuh yang jauh.
Kadang ke Desa Santan Kutai Kartanegara, bahkan sampai ke Gunung Menangis Jalan Poros Samarinda Bontang.
Sesekali Guntur mengaku kerap mendapat bisikan makhluk aneh.
Namun dari pengakuan Guntur ke Risna, dirinya enggan menuruti perintah mahluk yang membisikinya.
"Dia pernah cerita katanya dia sering dibisikin sesuatu kayak mahluk halus gitu. Tapi dia enggak mau dengarin. Kadang dia hindari bisikan itu dengan cara dengarin musik pake headset," bebernya.
"Tapi walaupun aneh begitu, kalau diajak ngobrol dia tetap nyambung. Tapi memang sering ketawa aja kalau ditanyain sesuatu," ucapnya.
Diberitakan sebelumnya, warga Tanjung Laut Bontang Selatan, Kota Bontang, Provinsi Kalimantan Timur digegerkan atas penemuan mayat laki-laki yang tewas tergantung pada Kamis (4/3/2021) pagi.
Disampaikan oleh Kapolres Bontang AKBP Hanifa Martunas Siringoringo, melalui Kasat Reskrim Iptu Asriadi kepada Tribunkaltim.co.
Dia menuturkan, pihaknya belum bisa memberikan keterangan terkait kasus dugaan gantung diri yang dilakukan Warga Tanjung Laut Indah, Kota Bontang itu.
Pasalnya, polisi masih melakukan pemeriksaan.
“Iya benar ada (kasus dugaan bunuh diri). Saat ini tim sudah ada di lapangan. Informasi lebih lanjut akan kami sampaikan nanti,” singkat Kapolres Bontang AKBP Hanifa Martunas Siringoringo, melalui Kasat Reskrim Iptu Asriadi, Kamis (04/03/2021).
Informasi masih yang dihimpun Tribunkaltim.co, seorang pemuda yang tewas tersebut tinggal di Jalan Sultan Syahrir RT 6, Kelurahan Tanjung Laut Indah, Kota Bontang.
Dia ditemukan tergantung di dalam sebuah kamar. Pemuda itu memakai baju merah dan celana hitam.
Hingga berita diturunkan Tribunkaltim.co, masih menunggu keterangan resmi dari pihak kepolisian terkait motif pria tersebut mengakhiri hidupnya.
Kontak bantuan
Bunuh diri bisa terjadi di saat seseorang mengalami depresi dan tak ada orang yang membantu.
Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup.
Anda tidak sendiri.
Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada.
Untuk mendapatkan layanan kesehatan jiwa atau untuk mendapatkan berbagai alternatif layanan konseling, Anda bisa simak website Into the Light Indonesia berikut ini: https://www.intothelightid.org/tentang-bunuh-diri/hotline-dan-konseling/
Penulis: Ismail Usman
Artikel ini telah tayang di tribunkaltim.co dengan judul Pria Tewas Gantung Diri di Bontang Dikenal Rajin Salat dan Kerap Dapat Bisikan Makhluk Gaib