TRIBUNNEWS.COM, KAYUAGUNG - Seorang warga tewas setelah terlibat perkelahian dengan sepupunya di Desa Sirah Pulau Padang, Kecamatan Sp Padang, Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sabtu (3/4/2021) sekira pukul 12.30 siang.
Dari informasi yang didapatkan Tribunsumsel.com, perkelahian didasari persoalan pembagian harta warisan.
"Benar tadi siang ada warga saya yang berkelahi tepat di depan rumah mereka, keduanya bernama Tamrin dan Depi yang masih sepupuan," terang Camat SP Padang Syawal Harahap melalui sambungan telepon.
Perkelahian tersebut menyebabkan satu orang mengalami luka-luka berat dan meninggal dunia.
"Menurut keterangan warga tadi motif keributan mereka dilatari persoalan pembagian harta warisan. Jadi mereka berkelahi memakai parang," katanya.
Baca juga: Pria Ini Sok Berani Ajak Duel Polisi di Jalan, saat Ditangkap Nyalinya Ciut, Kini Minta Maaf
"Akibat kejadian itu Depi mengalami luka hampir di sekujur tubuhnya dan langsung dibawa ke RSUD Kayuagung. Namun, nyawanya tidak dapat tertolong," katanya.
Sementara itu, Kapolsek Sp Padang Iptu Zulkifli Hanafi membenarkan kejadian tersebut.
"Iya benar . Saat ini kami sedang memburu pelaku (Tamrin) yang kabur setelah melakukan pembacokan," jawabnya singkat.
Artikel ini telah tayang di Tribunsumsel.com dengan judul BREAKING NEWS - Duel Berdarah di Sp Padang OKI, Saudara Sepupu Rebutan Waris, 1 Orang Tewas