"Iseng bikin konten di TikTok eh malah viral," kata Mamal, saat dihubungi Tribunnews.com, Kamis (27/3/2021) malam.
Baca juga: VIRAL Wanita Dapat Kejutan dari Kekasih saat Sakit, Diberi Semangat Lewat Luar Jendela RS
Baca juga: Viral Video Pasien Meninggal Diduga karena Tabung Oksigen Kosong, Ini Penjelasan RS hingga Ombudsman
Karyawan swasta berusia 27 tahun ini mengatakan, ia sudah beberapa bulan terakhir berlangganan makan di warung tersebut.
Selain karena harganya yang murah, Mamal menyebut rasa dari masakan Ibu Solifah juga enak.
"Sudah beberapa bulan ini sering (makan) disitu, memang langganan," kata Mamal.
Ia membenarkan, saat itu dirinya memesan dua porsi nasi dengan lauk ikan dan telur serta es teh.
Mamal dan seorang temannya pun hanya membayar Rp 10.000 saja.
Untuk itu, Mamal mengaku tak heran jika warung milik Bu Solifah ini selalu ramai dan cepat habis.
"Ramai terus sih (sampai) cepat habis. Buka pukul 11.00 WIB paling jam 15.00 sudah habis," ungkapnya.
(Tribunnews.com/Maliana)
Simak Berita Viral Lainnya