"Kami pemerintah setempat dan tokoh masyarakat sudah bicara, bahwa semua uang itu akan digunakan untuk keperluaan pemakaman almarhum Maria," paparnya.
Maria akan dimakamkan pada Selasa (3/8/2021) besok di Dusun Tina', Kecamatan Rantetayo.
"Sebenarnya hari ini, tapi karena kuburannya belum selesai karena di cor, jadi pemakannya dilaksanakan besok," jelasnya.
Bruno menambahkan, Maria sudah kurang lebih 30 tahun tinggal di gubuk tersebut.
Baca juga: VIRAL Pengantin Gelar Nikahan Virtual, Mempelai Pria Terpapar Covid-19 Jelang Hari H, Ini Ceritanya
Ia pertama kali terlihat di Rantetayo pascakonflik di Desa Dandang, Kecamatan Sabbang, Kabupaten Luwu Utara pada 1993 lalu.
Warga menduga Maria adalah salah warga Desa Dandang yang datang ke Toraja untuk menghindari konflik.
Saat pertama kali tiba di Rantetayo, Maria tinggal di Pos Ronda depan jalan masuk Bandara Pongtiku.
Melihat Maria, Pemerintah Kelurahan Rantetayo lalu membangunkan gubuk sederhana di sudut Pasar Rantetayo yang ditinggalinya hingga menghembuskan nafas terakhir.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Timur.com dengan judul Nenek Sebatang Kara di Rantetayo Meninggal, Dalam Gubuknya Ditemukan Uang Rp42 Juta
(Tribun-Timur.com/Tommy Paseru)
Berita lainnya seputar Kabupaten Tana Toraja.