News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Erupsi Gunung Semeru

Ungkapkan Rasa Keprihatinan akan Erupsi Semeru Lewat Karya, Uky Tantra Ingin Korban Diberi Kesabaran

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Miftah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi Kisah Rumini dan Ibunya saat terjadi Erupsi Gunung Semeru, karya Uky Tantra

TRIBUNNEWS.COM - Seorang seniman dan pegiat lingkungan asal Blitar, Jawa Timur Uky Tantra belakangan ini viral di media sosial.

Hal itu dikarenakan Uky membuat sebuah karya ilustrasi tentang salah seorang korban erupsi Gunung Semeru yang bernama Rumini.

Kisah Rumini, warga Dusa Curah Kobokan ini memang belakangan menarik perhatian banyak orang.

Pasalnya Rumini ditemukan meninggal dunia dalam keadaan berpelukan dengan ibunya.

Baca juga: Tak hanya Ilustrasikan Rumini Korban Erupsi Semeru, Uky Tantra juga Ilustrasikan Zaki, Anak Rumini

Rumini dan ibunya menjadi korban meninggal setelah tertimpa bangunan yang roboh akibat erupsi Gunung Semeru.

Diketahui, Rumini tidak tega meninggalkan ibunya yang sudah tak sanggup berjalan untuk menyelelamatkan diri dari erupsi Gunung Semeru.

Oleh karena itu Rumini memilih untuk menemani ibunya meski harus bertaruh nyawa.

Karya ilustrasi Uky tentang Kisah Rumini ini ia bagikan di akun Facebook pribadinya, pada Senin (6/12/2021).

Baca juga: Cerita Uky Tantra tentang Ilustrasi Kisah Rumini Korban Erupsi Gunung Semeru

Dalam unggahannya, Uky juga menuliskan sebuah narasi untuk karyanya itu.

"Nduk anakku Rumini, mlayo o nduk. Ibu wes 70 tahun, wes ra mampu mlayu. Wedus gembel Semeru bakal ngubur deso iki lan mahkluk penghunine. Wes nduk ndang mlayu o, iklasno ibu istirahat panjang neng kene."
.
Rumini: "Mboten buk, rogo iso mlayu. Tapi ati iki ora iso, ra sanggup tego ninggalne ibu dewean," tulis Uky dalam unggahannya.

Baca juga: Ilustrasikan Kisah Rumini Korban Erupsi Gunung Semeru, Uky Tantra Ingin Ingatkan Pentingnya Berbakti

Ingin Korban Erupsi Gunung Semeru Diberi Kesabaran

Saat dikonfirmasi Tribunnews.com, Uky Tantra mengaku ingin para korban yang selamat dari erupsi Gunung Semeru bisa diberikan kesabaran.

Serta diberikan juga kesehatan, terutama bagi keluarga Ibu Rumini.

"Semoga korban yang selamat di beri kesabaran, kesehatan. Terutama keluarga Ibu Rumini," kata Uky kepada Tribunnews.com, Selasa (7/12/2021).

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini