News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Presiden Jokowi Bagikan BLT Minyak Goreng di Cirebon

Editor: Erik S
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden RI Joko Widodo mengunjungi Cirebon dan dijadwalkan melaksanakan sejumlah agenda, Rabu (13/4/2022)

TRIBUNNEWS.COM, CIREBON - Presiden RI Joko Widodo mendatangi dua pasar saat berkunjung ke Cirebon, Jawa Barat, Rabu (13/4/2022).

Presiden akan membagikan BLT minyak goreng.

Jokowi datang menggunakan helikopter dan landing di Bandara Cakrabhuana Penggung, Jalan Jenderal Sudirman, Kota Cirebon, kira-kira pukul 08.10 WIB.

Selanjutnya ia mendatangi Pasar Harjamukti yang hanya berjarak kira-kira satu kilometer dari Bandara Cakrabhuana Penggung.

Baca juga: Soal Pelaksanaan Pemilu 2024, Pengamat: Golkar Tak Mungkin Beda Sikap dengan Presiden Jokowi

Usai membagikan bantuan modal usaha kepada para pedagang di Pasar Harjamukti, Jokowi melanjutkan agendanya ke Pasar Kanoman, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon.

Di Pasar Kanoman, Jokowi yang didampingi Gubernur Jabar, Ridwan Kamil, Wali Kota Cirebon, Nashrudin Azis, dan lainnya kembali membagikan bantuan modal usaha kepada para pedagang di Pasar Kanoman.

Di dua lokasi tersebut juga ratusan warga tampak antusias menyambut kedatangan Jokowi sambil memanggil-manggil namanya.

Dalam kesempatan itu, Jokowi juga membagikan BLT minyak goreng kepada ibu-ibu penerima program keluarga harapan (PKH).

Baca juga: Presiden Jokowi Teken Perpres, Komandan Korps Brimob Polri Resmi Dijabat Jenderal Bintang Tiga

"Bantuan yang diberikan kepada para pedagang pasar sebesar Rp 1,2 juta," kata Jokowi saat ditemui usai membagikan bantuan di Pasar Kanoman.

Jokowi juga sempat menyapa dan berbincang dengan sejumlah pedagang dan penerima BLT minyak goreng di Pasar Harjamukti serta Pasar Kanoman.

Dari Pasar Kanoman, rombongan Jokowi bergerak ke Kelurahan Panjunan, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon, untuk meninjau program padat karya.

Baca juga: BLT Minyak Goreng Rp 300 Ribu Segera Cair Sebelum Lebaran, Ini Cara Cek Penerimanya

Selain itu, ia juga bakal membagikan bantuan serupa kepada para pedagang di Pasar Losari, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, pada hari ini.

Kegiatan selanjutnya Jokowi juga dijadwalkan akan meresmikan jalan lingkar Brebes - Tegal dalam rangka persiapan menyambut musim mudik Lebaran.

Penulis: Ahmad Imam Baehaqi

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Jokowi ke Cirebon, Disambut Ceria Ibu-ibu di Pasar Harjamukti saat Bagikan BLT Minyak Goreng

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini