Iwan juga tercatat pernah menjabat sebagai Kepala Cabang PT Gerbang Kencana Lestari selama empat tahun (2005-2009).
Baca juga: Harta Kekayaan Ade Yasin, Bupati Bogor yang Ditangkap KPK atas Dugaan Suap, Total Rp4,1 M
Baca juga: Apa Pentingnya Predikat WTP dari BPK yang Membuat Bupati Bogor Ade Yasin Keluarkan Miliaran Rupiah?
Sebelum menjadi Wakil Bupati Bogor, Iwan pernah menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bogor periode 2014-2019.
Namun, ia mengundurkan diri usai terpilih menjadi Wakil Bupati Bogor.
Dikutip dari situs resmi Pemprov Jabar, Iwan bersama Ade Yasin resmi memimpin Bogor sejak 30 Desember 2018.
Keduanya dilantik Gubernur Jabar, Ridwan Kamil, di Aula Barat, Gedung Sate Bandung pada 30 Desember 2018.
Harta Kekayaan Iwan Setiawan
Sebagai pejabat pemerintah, Iwan Setiawan berkewajiban menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) pada KPK.
Iwan terakhir kali melaporkan harta kekayaannya pada 31 Desember 2020, di mana jumlahnya terbilang fantastis, yaitu Rp7.815.000.000.
Tetapi, jumlah tersebut berkurang menjadi Rp6.315.000.000 lantaran ia memiliki utang sebesar Rp1.500.000.000.
Dari total hartanya, Iwan hanya memiliki dua sumber kekayaan, yaitu dari tiga tanah dan bangunan, serta dua alat transportasi dan mesin.
Baca juga: Ade Yasin Nekat Suap Auditor Rp 1,9 M demi Pengakuan Citra Bersih dari Korupsi, ICW Kritisi BPK
Baca juga: Bupati Ade Yasin Tersangka dan Ditahan KPK, Pendopo di Cibinong Sepi, Pintu Gerbang Tertutup RapatĀ
Menurut elhkpn.kpk.go.id, inilah rincian harta kekayaan Iwan Setiawan:
II. DATA HARTA
A. TANAH DAN BANGUNAN Rp. 7.422.000.000
1. Tanah dan Bangunan Seluas 384 m2/600 m2 di KAB / KOTA BOGOR, HASIL SENDIRI Rp. 2.568.000.000