TRIBUNNEWS.COM, CIBINONG - Presiden Joko Widodo akan mengunjungi Pasar Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (17/5/2022).
Terpantau aparat seperti PM, TNI, Brimob, Polisi, Satpol PP tampak melakukan pengamanan di lokasi.
Pintu masuk pasar pun untuk dari depan sementara ini terpantau ditutup sementara untuk pengamanan.
Namun pengunjung pasar dengan kendaraan masih bisa memasuki pasar melalui pintu samping.
Baca juga: Warga di Kabupaten Bogor Temukan Mayat Pria Tersangkut Batu di Saluran Air, Diduga Punya Penyakit
Terpantau jelang siang ini, Menteri Sosial Tri Rismaharini sudah tampak hadir di lokasi dan berbincang dengan masyarakat yang berkumpul.
Pantauan TribunnewsBogor.com, pukul 10.30 WIB, para warga tampak berkumpul di lapangan parkir pasar.
Mereka terpantau diatur dengan di tempat duduk disediakan.
Penulis: Naufal Fauzy
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Menteri Risma Sudah Tiba, Warga Menanti Kedatangan Presiden Jokowi di Pasar Cibinong Bogor