News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kapolsek Cisarua Ungkap Ciri Pelaku Tamu Vila yang Aniaya Warga Puncak: Berasal dari Luar

Editor: Erik S
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tamu vila yang menganiaya warga Puncak Bogor Jawa Barat menyerahkan diri ke Polisi. Kapolsek Cisarua mengatakan ciri seorang pelaku adalah berasal dari luar pulau.

Pada malam tersebut, Anjar pun menegur secara halus.

“Saya pun ngomong seperti ini, bang mohon maaf dengan teramat sangat, saya di sini merasa terganggu, ini jam berapa? Walau pun ini di vila ada aturannya,” kata Dia.

Sang pengunjung vila pun merespon dengan kasar menurut Anjar.

“Eh lu salah orang, lu tikus di sini. Biar saya hajar liat apa yang akan terjadi esok hari. Saya bunuh kamu kalau perlu,” terang korban menirukan ucapan pelaku saat ditegur olehnya malam itu.

Saat itu Anjar pun kembali ke kediamannya. Ia tak mengira kejadian ini tak akan berlanjutan dan ia pun kembali melanjutkan tidur.

Baca juga: Tangan Pemuda Warga Bogor Ini Terpaksa Diamputasi Karena Dibacok Geng Motor

Siang pun tiba sekitar pukul 14.00 WIB, Anjar kembali masuk kerja seperti biasanya dan melihat sang pimpinan (Fajar Setiawan) sudah dipukuli.

“Saya mau klarifikasi apa yang saya katakan itu salah atau tidak, ternyata pas saya sampai sini pemimpin saya (Fajar Setiawan) sudah dipukuli saya tarik, eh dia balik ke saya dan saya dipukul sekitar 8 orangan,” jelasnya.

Anjar pun sempat tak sadarkan diri dan dilarikan ke Rumah Sakit Pulnomary Dr. M Goenawan Partowidigdo di Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor untuk melakukan visum.

“Sampai tidak sadar, saya sudah masuk di tangga pun masih di hajarin. Mata saya sudah gelap karena sampai sekarang kepala saya masih sakit,” imbuhnya.

Lanjut Anjar, korban mencapai 6 orang yaitu dua pekerja (Anjar), Obor (pekerja), Dede Sandi (Om Fajar), Lukman (Adik Ipar Fajar), Fajar (pemilik rumah), dan Sutinah (Ibu Fajar). (*)

Penulis: Siti Fauziah Alpitasari

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Menyerahkan Diri Setelah Aniaya Warga Pribumi, Tamu Vila di Puncak Bukan Orang Sembarangan?

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini