TRIBUNNEWS.COM - Sebuah video dokumentasi konser Vierratale di Batam menjadi viral di media sosial TikTok.
Yang menarik dari video tersebut adalah adanya juru bahasa isyarat dalam konser tersebut.
Video tersebut diunggah oleh pemilik akun TikTok @tamtamari06 pada Minggu (28/8/2022).
Hingga kini video tersebut telah ditonton sebanyak 1,7 juta kali dan disukai oleh 178 ribu pengguna TikTok lainnya.
Dalam unggahannya, pemilik akun TikTok @tamtamari06 menuliskan dirinya tengah menonton sang suami yang bekerja sebagai Juru Bahasa Isyarat dalam konser tersebut.
Video tersebut juga memperlihatkan keseruan konser saat sang vokalis Vierratale, Widy tengah bernyanyi.
Baca juga: Fakta Viral Video Pria Ngamuk di Bali, Seorang Warga Alami Luka Tikam, Pelaku akan Dibawa ke RSJ
Konfirmasi Tribunnews
Saat dikonfirmasi Tribunnews.com, wanita bernama Dwitamari Junita mengatakan, saat itu suaminya menjadi Juru Bahasa Isyarat (JBI) di gelaran konser XYZ Live Ground 2022, Sabtu (27/8/2022).
Kemudian Vierratale menjadi salah satu band pengisi acara konser tersebut.
Dwitamari mengaku ini menjadi kedua kalinya sang suami menjadi JBI di sebuah konser.
Wanita asal Banda Aceh ini menuturkan bahwa suaminya sudah mempelajari bahasa isyarat sejak tahun 2019 lalu.
Baca juga: Viral Video Pria Serang Wanita Dalam Bus di Banjarbaru, Pelaku Diduga ODGJ, Polisi Turun Tangan
Ternyata suami Dwitamari ini juga memiliki startup di Parakerja yang menyediakan layanan belajar bahasa isyarat.
"Sejak 2019 belajar bahasa isyarat. Dia belajar karena punya startup di Parakerja yang menyediakan layanan belajar bahasa isyarat," kata Dwitamari kepada Tribunnews.com, Kamis (31/8/2022).
Dwitamari menyebut, suaminya sudah pernah menjadi JBI di berbagai tempat.