Konvoi fans Timnas Argentina yang diikuti banyak orang juga sempat membuat polisi kewalahan.
Kawasan Batu Merah Ambon pun mengalami kemacetan.
Mengutip Tribun Ambon, ribuan suporter Timnas Argentina tersebut datang dari arah Tantui Atas.
Antrian kendaraan pun mengular sepanjang jalan Jenderal Sudirman, mulai dari jembatan Batu Merah sampai ke depan kantor Jasa Raharja.
Kepadatan lalu lintas pun mulai normal kembali setelah pukul 08.00 WIT.
Argentina Menang 3-0
Dalam pertandingan melawan Kroasia dini hari tadi, Argentina sukses meraih kemenangan dengan skor 3-0.
Dengan kemenangan tersebut, skuad Lionel Scaloni melenggang ke babak final Piala Dunia 2022.
Final Piala Dunia 2022 akan berlangsung pada Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB.
(Tribunnews.com, Renald/Isnaini Nurdianti)(Kompas.com, Rahmat Rahman Patty)(TribunAmbon.com, Jenderal Louis MR)