Laporan Wartawan Tribun Jabar Firman Suryaman
TRIBUNNEWS.COM, TASIKMALAYA - Petugas gabungan yang melakukan razia mengamankan lima pasangan bukan muhrim yang diketahui menginap di sejumlah hotel dan penginapan di wilayah Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya, Jumat (16/12/2022) sore.
Petugas juga mengamankan seorang perempuan yang diduga PSK tengah nongkrong di hotel.
Kapolsek Mangkubumi, Iptu Hartono, mengungkapkan, razia melibatkan TNI, aparat kecamatan serta tokoh ulama.
"Digelar dalam mengantisipasi maraknya perbuatan maksiat pada libur Natal dan Tahun Baru," kata Hartono.
Baca juga: Viral Video Mesum Goncalo Ramos, Super-Sub Cristiano Ronaldo Malah Bikin Kecurigaan Kian Kuat
Tim gabungan sore itu langsung menyasar sejumlah hotel dan penginapan di wilayah Kecamatan Mangkubumi.
"Saat terkena razia, mereka rata-rata mengelak. Tapi saat diperiksa alamat KTP berbeda, mereka tak bisa mengelak," ujar Iptu Hartono.
Razia yang digelar hingga menjelang magrib mengamankan lima pasangan bukan muhrim serta seorang diduga PSK yang tengah nongkrong di hotel.
Mereka dikumpulkan di kantor Kecamatan Mangkubumi dan mendapat pembinaan dari ustaz, sebelum akhirnya dilepas.
"Namun sebelumnya mereka diwajibkan menandatangani surat pernyataan tak akan mengulangi perbuatan maksiat tersebut," kata Iptu Hartono. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Lima Pasangan Bukan Muhrim Tertangkap Basah "Ngamar" di Wilayah Kecamatan Mangkubumi Tasikmalaya