News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Wanita di Palembang yang Simpan Peluru dalam Rice Cooker Dikirim ke RSJ karena Depresi

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi peluru. Pihak berwajib membawa CH, wanita yang membawa peluru di dalam rice cooker, ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Ernaldi Bahar, Palembang, Sumatera Selatan.

TRIBUNNEWS.COM - Wanita yang membawa peluru di dalam rice cooker di Palembang, Sumatera Selatan, diamankan pihak kepolisian.

Wanita berinisial CH (47) tersebut diamankan untuk dimintai keterangan.

Mengutip TribunSumsel.com, peluru yang dibawanya ternyata adalah peninggalan mendiang sang suami.

Saat dilakukan pemeriksaan, ternyata CH mengalami gangguan kejiwaan.

Melihat hal tersebut, pihak berwajib pun membawa CH ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Ernaldi Bahar, Palembang.

"Setelah lakukan pemeriksaan dan pengembangan, CH kita serahkan ke RSJ Ernaldi Bahar," kata Kanit Reskrim Polsek Ilir Barat 1, Iptu Apriansyah.

Baca juga: Wanita di Palembang Bawa Ratusan Peluru dalam Rice Cooker, Ternyata Ada Cerita Sedih di Baliknya

Apriansyah juga mengungkapkan, mendiang suami CH merupakan anggota club menembak.

"Almarhum suaminya merupakan pengusaha sekaligus anggota club olahraga menembak," ungkapnya.

Bukan Anggota Teroris

Pihak kepolisian juga telah menggeledah rumah CH, dan tidak ada barang yang mencurigakan.

"Kami sudah menggeledah rumah CH, tidak ada barang lain yang mencurigakan," beber Apriansyah.

Mengutip Kompas.com, pihaknya juga memastikan jika CH bukan bagian dari kelompok teroris tertentu.

"Bukan bagian dari kelompok teroris, wanita ini hanya depresi," jelasnya.

Hal tersebut karena petugas tidak menemukan benda yang berkaitan dengan kegiatan organisasi teroris.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini