Firmansyah juga disebutkan mengalami kesulitan melakukan kegiatan belajar, terutama yang menggunakan daya khayal dan imajinasi.
Tak hanya itu, Firmansyah juga disebutkan memiliki daya ingat yang cenderung lemah.
Kata Ayah Firmansyah
Mengutip Kompas.com, klarifikasi dari akun TikTok @satriabagus60 itu juga dibenarkan oleh ayah Firmansyah, Suwadi.
Suwadi mengatakan, anaknya pindah dari SD ke SLB karena kurang pemikiran dibandingkan teman-temannya.
Diketahui Firmanysah merupakan warga Desa Pakis, Kecamatan Bringin, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah
"Memang Firman ini ada kurang, tapi sekarang di SLB dia sudah nyaman, senang, temannya juga banyak, dia sering lupa," ujarnya, Rabu (31/5/2023).
Meski begitu, Suwadi mengapresiasi semangat belajar anaknya.
Baca juga: Viral Soimah Pancawati Lakban Wajah Temannya yang Asyik Main HP, Sang Sinden Mengaku Kesal
Setiap hari mereka harus berjalan kaki sejauh kurang lebih empat kilometer dari rumah menuju sekolah.
"Ya capek tidak capek, kalau anaknya punya niat, kita orangtua mengantar saja," terangnya.
Dikatakan Suwadi, sehari-hari, Firmansyah termasuk anak yang aktif.
"Setiap hari setelah sekolah, bermain bersama temannya, lalu mengaji dan pulang," ungkapnya.
Sementara itu, Suwadi mengaku tak mengetahui soal video anaknya yang viral di media sosial.
"Saya tidak tahu, jadi itu saat mengantar ke sekolah, ada yang tanya-tanya lalu saya jawab. Lalu anak saya dikasih uang," jelasnya.