Rincian 7 kasus penemuan bayi di Sleman yang dirujuk ke dinas Sosial.
- Bayi perempuan dalam kondisi meninggal dunia asal rujukan dari Polsek Gamping pada tanggal 22 Februari 2023.
- Bayi laki-laki dalam kondisi meninggal asal rujukan dari Polsek Depok Barat pada 5 Maret 2023.
- Bayi laki-laki dalam kondisi meninggal dunia asal rujukan dari Polsek Mlati pada 17 Mei 2023.
- Bayi perempuan dengan Kondisi meninggal dunia yang dirujuk dari Polsek Mlati pada 23 Mei 2023.
- Bayi laki-laki dalam kondisi meninggal dunia di rujuk dari Polsek Pakem pada 23 Mei 2023.
- Dirujuk dari Polsek Pakem tanggal 10 Juli 2023, bayi laki-laki dalam kondisi hidup.
- Bayi perempuan dalam kondisi meninggal dunia asal rujukan dari Polsek Ngaglik pada 18 Agustus 2023.
Kasus temuan bayi umumnya karena dua faktor.
"Ada faktor ekonomi, juga ada faktor psikososial," kata Mustadi.
Terbaru, temuan bayi juga terjadi di Berbah.
Dua mayat bayi perempuan ditemukan di aliran sungai Buntung, Jogotirto dalam kondisi meninggal dunia. (Tribunjogja.com/rif)
Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul Misteri Bayi Kembar Perempuan Ditemukan Mengambang di Sungai Buntung Sleman