News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

3 Ekor Gajah Liar Muncul Pangkalan Kerinci Barat, BKSDA dan Tim Lainnya Berupaya Menghalau

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gajah liar kembali menampakkan diri di Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan sejak Rabu (22/11/2023)

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru Johanes

TRIBUNNEWS.COM, PELALAWAN -   Tiga ekor gajah sumatera liar muncul di Kelurahan Pangkalan Kerinci Barat, Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan sejak Rabu (22/11/2023) dan masih bertahan hingga Jumat (24/11/2023). 

Gajah liar berasal dari kawasan hutan itu berkeliaran di Desa Rantau Baru dan Desa Kuala Terusan, Pangkalan Kerinci.

"Sudah tiga hari kita berupaya memantau dan membatasi pergerakan gajah itu.

Ada tiga ekor, dua gajah dewasa dan satu anakan," sebut Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pelalawan, Zulfan M.Si kepada tribunpekanbaru.com, Jumat (24/11/2023).

Beberapa hari sebelumnya, binatang bertubuh besar itu terlihat berjalan menyusuri semak belukar di dekat Desa Rantau Baru.

Pergerakannya dipantau masyarakat dari Jalan Koridor RAPP yang diduga mengarah ke kawasan hutan dan kebun kelapa sawit Desa Rantau Baru dan Desa Kuala Terusan namun terakhir satwa yang dilindungi negara itu bermain di areal yang berbeda.

Baca juga: Gajah Liar Mengamuk dan Serang Warga Aceh Tengah, Seorang Meninggal, Dua Lainnya Luka-luka

Berdasarkan pantauan dari tim BPBD serta Bhabinkamtibmas, Banbisa, perangkat setempat dan petugas dari Balai Konservasi Sumber Daya Air (BKSDA) Riau mendapati gajah itu berada di belakang Gedung Olahraga (GOR) Tengku Pangeran Pangkalan Kerinci.

 Tiga ekor gajah sumatera itu bermain di kebun sawit dan hutan yang ada di belakang GOR, sembari mencari pakan.

"Terlihat juga gajah-gajah itu berenang di danau yang ada di belakang GOR. Sampai sekarang masih di sekitar lokasi itu," tandas Zulfan.

Berdasarkan koordinasi dengan BKSDA dan tim lainnya, pihaknya berupaya untuk menghalau gajah itu agar tidak mengarah dan masuk ke areal GOR.

Rencananya akan digiring ke habitatnya melewati jalur awal kedatangan satwa langka tersebut.

"Kalau mau digiring ke TNTN terlalu jauh, mungkin sedapatnya dihalau kawasan hutan yang jauh dari perkampungan dan perkebunan," katanya.

Artikel ini telah tayang di TribunPekanbaru.com dengan judul 3 Ekor Gajah Muncul di Pangkalan Kerinci Pelalawan, Berenang di Danau Belakang GOR Tengku Pangeran

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini