TRIBUNNEWS.COM - Pesta pernikahan antara Junita dan Suparman harus ditunda lantaran pengantin wanita menghilang sejak Senin (27/11/2023).
Rencananya pesta pernikahan digelar di rumah Junita di Kecamatan Sematang Borang, Palembang, Sumatra Selatan, Minggu (3/12/2023).
Paman Junita, Dahri mengatakan pihak keluarga tetap memasak hidangan untuk menyambut tamu undangan yang hadir.
Namun, pesta pernikahan ditunda karena keberadaan Junita belum diketahui bahkan ponselnya tak aktif.
Baca juga: Baru 2 Minggu Menikah, Pengantin Tewas seusai Mobil Masuk Jurang, Keluarga Ungkap Pesan Terakhir
"Kami sudah menyebar undangan sekitar 500 undangan baik dari pihak kami maupun pihak pria."
"Kami tetap masak-masak di rumah untuk persiapan menyambut tamu, kalau ada yang hadir," ungkapnya, Sabtu (2/12/2023), dikutip dari TribunSumsel.com.
Junita merupakan anak kedua dari pasangan Lina dan Basarudin.
Wanita 24 tahun tersebut hilang usai dijemput pacarnya, Suparman.
Kakak Junita, Yuli (30) menyatakan Junita sempat mengirim pesan SMS ke adik bungsunya yang bernama Yadi (18) pada Senin (27/11/2023) malam.
Pesan tersebut berisi Junita tidak ingin keluarga mencarinya karena kondisinya baik-baik saja.
Selain itu, Junita akan kembali ke rumah jika kondisinya sudah siap dan berjanji akan bertanggung jawab mengganti uang pernikahan.
Baca juga: Tak Tahan Omelan Istri, Pengantin Baru di Lubuklinggau Nekat Mencuri dan Bunuh Mantan Majikan
"Dia sempat kirim SMS ke ponsel adik katanya jangan cari dia. Dia baik-baik saja, cuma itu," bebernya.
Yuli mengaku Junita telah berpacaran dengan Suparman selama lima tahun dan tidak ada gelagat aneh sebelum menghilang.
"Soal persiapan acara pernikahan sudah disiapkan semua, tapi ditunda dulu. Kalau gelagat aneh tidak ada sih, dia biasa saja," lanjutnya.