Lalu, pukul 03.00 WIB, Reza dinyatakan meninggal dunia di RSI Wonokromo.
Baca juga: Sebelum Meninggal, Lukas Enembe Alami Pembengkakan di Tubuh, Hendak Operasi Cangkok Ginjal
Kematian selisih 7 jam
Sementara itu, korban William mulanya masih sempat mengisi acara lagi di daerah Jojoran pada Sabtu (23/12/2023) siang.
Namun, kondisi William saat itu sudah mengkhawatirkan.
Akhirnya, oleh pihak keluarga William dibawa di RS Adi Husada, Minggu (24/12/2023) pukul 06.00 WIB.
Nyawa William tak tertolong dan meninggal dunia pada Minggu pukul 10.00 WIB.
Kematian William ini hanya berselisih 7 jam dari Reza yang sebelumnya meninggal pada dinihari, Minggu (24/12/2023).
"Untuk dua korban lain yang saat ini masih di rawat adalah MR (vokalis) dan IP (sound engineering). Masing-masing di Rumah Sakit Gotong Royong dan Rumah Sakit dr. Soetomo," terang Hendro.
Keluarga korban lapor polisi
Atas peristiwa, istri William yaitu Yiska Yulia Tea Faraknimella telah membuat laporan ke Polrestabes Surabaya.
Pihak kepolisian pun menyelidiki kasus kematian dua musisi tersebut.
"Sehingga kami tindaklanjuti dengan pelaksanaan autopsi jenazah WAG untuk kepentingan penyidikan."
"Pelaksanaan autopsi tentunya setelah penyidik memberi pemahaman pihak keluarga. Sedangkan, jenazah RG sudah terlanjur dimakamkan," kata Hendro.
Sampai saat ini, penyidik Polrestabes Surabaya sudah menginterograsi 5 saksi baik dari pihak bartender, lounge, dan rekan sesama band.