News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Anggota Brimob Dilaporkan Tenggelam di Bendungan Disposa Sumedang

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seorang anggota Brimob meninggal di Bendungan Disposal Cihamerang, di Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Selasa (9/1/2024).

Laporan Kontributor TribunJabar.id, Kiki Andriana

TRIBUNNEWS.COM, SUMEDANG -  Seorang anggota Brimob dilaporkan tenggelam di bendungan Disposal Cihamerang di Desa Sukasirnarasa, Kecamatan Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Selasa (9/1/2024).

Anggota Brimob itu tenggelam ketika sedang menyelam.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumedang tengah berada di lokasi kejadian dan sedang menghimpun data valid.

Kepala Pelaksana BPBD Sumedang, Atang Sutarno mengatakan, pihaknya masih di lokasi untuk menghimpun data.

Namun, kata dia, penyelaman dilakukan oleh lima orang anggota Brimob.

Baca juga: Remaja 14 Tahun Tenggelam saat Bermain Bersama Teman-temannya di Sebuah Danau di Bekasi

"Belum tahu berapa lama penyelaman, baru kali ini. Anggota yang lain lima orang katanya, dan datang ke lokasi sudah kejadian.

Meninggalnya dokter yang menentukan, di lokasi masih hidup," kata Atang.

Beredar video dan diterima pula TribunJabar.id, yang merekam detik-detik evakuasi korban tenggelam itu.

Di dalam video itu ada narasi dalam bahasa Sunda menyatakan orang tenggelam.

Orang-orang juga menandu korban itu.

Humas RSUD Sumedang, Rudianto, mengatakan, anggota Brimob tersebut diantarkan dengan menggunakan mobil ambulans PKM Rancakalong.

"Benar, yang bersangkutan dinyatakan meninggal dunia pukul 15.19 di IGD," katanya. 

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Anggota Brimob Meninggal Dunia, Diduga Tenggelam di Bendungan Disposal Rancakalong Sumedang

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini