News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Fakta Jasad Dimakan Biawak, Polisi Tak Temukan Tanda Kekerasan hingga Sosok Korban di Mata Tetangga

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TKP Penemuan jasad pria terbungkus karung di saluran penampungan air TPST Bantargebang, Kota Bekasi.

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pria bernama Waryanto (51) ditemukan tewas di saluran penampungan air tempat pemrosesan sampah terpadu (TPST) Bantargebang, Kota Bekasi, Jawa Barat, Rabu (17/7/2024).

Pria yang juga karyawan TPST Bantergebang ini ditemukan oleh saksi bernama Tiyo.

Tiyo yang saat itu hendak memancing, melihat tumpukan kain yang sedang dimakan biawak.

Ternyata, tumpukan kain tersebut adalah jasad Waryanto yang kepalanya tertutup karung serta tangan dan kakinya terikat.

Penyebab kematian korban pun masih misterius.

Kasatreskrim Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Muhammad Firdaus, mengungkapkan tak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada jasad korban.

"Hasil dari pemeriksaan terhadap tubuh korban di TKP tidak ditemukan luka-luka, akan tetapi tangan dan kaki terikat tali rapia warna biru, kepala tertutup karung," kata Firdaus, Kamis (18/7/2024), dikutip dari TribunJakarta.com.

Diduga kuat, Waryanto merupakan korban pembunuhan.

"Ini ada dugaan pembunuhan, karena ditemukannya mayat tersebut dalam kondisi terikat tangan dan kaki, dan juga kepala terbungkus karung," ungkap Firdaus.

Jasad korban diketahui telah dibawa ke RS Polri untuk diautopsi.

"Untuk mengetahui penyebab kematiannya, ini makanya mayat tersebut kami bawa ke RS Polri untuk dilakukan autopsi," terangnya.

Baca juga: Hendak Memancing, Pria di Bekasi Justru Temukan Jasad Laki-laki Dimakan Biawak

Kontrakan Jadi Tongkrongan

Waryanto tinggal sendiri di sebuah kontrakan yang tak jauh dari lokasi kerjanya sejak 2009.

Sementara, keluarganya tinggal di Jawa Tengah.

Dari identitasnya, Waryanto merupakan warga Blora, Jawa Tengah.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini