TRIBUNNEWS.COM, JAYAPURA - Serka JEM, anggota Kodim 1714/Puncak Jaya gugur ditembak OPM, Kamis (15/8/2024) pukul 17.45 WIT di lapangan Sport Center Kota Baru, Distrik Pagaleme, Kabupaten Puncak Jaya.
Serka Jefri gugur setelah menderita luka tembak di bagian leher.
Baca juga: 3 Warga Diduga OPM Tewas Ditembak Satgas, Keluarga Kecewa, Sebut Ketiga Korban Masyarakat Sipil
Kapendam XVII/Cenderawasih Lekol Inf Candra Kurniawan saat dikonfirmasi Tribun-Papua.com mengatakan gerombolan OPM sebagai pelaku penembakan.
Menurut Candra, korban ditembak saat melaksanakan pengamanan tertutup Ketua KPU Provinsi Papua Tengah yang menghadiri acara peluncuran tahapan Pilkada Serentak 2024 KPU Puncak Jaya di Lapangan Sport Center Kota Baru, Distrik Pagaleme.
"Telah terjadi aksi penembakan gerombolan OPM terhadap aparat TNI a.n Serka JEM anggota Kodim 1714/PJ mengakibatkan korban meninggal dunia, bertempat di area Sport Center, Distrik Pagaleme, Kabupaten Puncak Jaya, Provinsi Papua Tengah, Kamis (15/8/2024) sekira pkl. 18.30 IT," ungkap Lekol Inf Candra Kurniawan kepada Tribun-Papua.com, Jumat (16/8/2024).
"OPM telah menembak dan membunuh Putra Terbaik Papua Sdr JEM dan saat ini jenazah almarhum telah dievakuasi ke RSUD Mulia," sambung Candra Kurniawan.
Baca juga: OPM Bakar Gedung SMP di Papua Pegunungan, TNI Buru Para Pelaku
Belum diketahui pasti apakah pelaku penembakan dari pihak Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) - Organisasi Papua Merdeka (OPM) yang beroperasi di wilayah itu.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul BREAKING NEWS: Prajurit TNI Gugur Ditembak OPM di Puncak Jaya Jelang Perayaan HUT Kemerdekaan RI