TRIBUNNEWS.COM - Jelang penutupan Asian Games yang akan berlangsung pada Minggu (2/9/2018) esok, Kontingen Indonesia kembali berhasil mendulang emas.
Ya, setelah sempat absen emas pada Jumat (31/8/2018) kemarin, hari ini Sabtu (1/9/2018) Indonesia akhirnya mendapatkan emas ke-31.
Emas kali ini dipersembahkan oleh Tim Sepaktakraw Quadrant Putra di Ranau Hall, Jakabaring, Palembang.
Baca: Besok Penutupan Asian Games 2018, Menpora Imam Nahrawi Lembur Siapkan Penghargaan untuk Atlet
Tim ini terdiri dari Husni Uba, Muhammad Hardiansyah Muliang, Rizky Abdul Rahan Pago dan Saiful Rijal.
Kabar bahagia tersebut dibagikan akun Instagram Kemenpora lewat unggahan berikut ini.
Dari caption yang ditulis akun tersebut diketahui bahwa Indonesia berhasil mengalahkan Jepang di partai final.
"MEDALI EMAS KE-31!!
Satu hari menjelang berakhirnya Asian Games, Indonesia kembali mendapat medali emas dari cabang sepaktakraw.
Tim Quadrant Putra Indonesia berhasil mengalahkan Jepang di partai final dan berhak mendapatkan medali emas.
Terima kasih tim Indonesia, kalian benar-benar tampil luar biasa!!!! Indonesia Bangga!!!!
Indonesia Juara!!," tulis akun tersebut.
Atas prestasi ini, netizen pun langsung memberikan pujian dan penghargaannya pada para atlet sebagai bentuk ucapan terima kasih atas perjuangan mereka.
@absal82regans : "Mantappp...tamhb lagi Emas."
@dika.aria : "Merinding.. terharuuuu.. Indonesiaku.."