TRIBUNNEWS.COM - Stephen Hillenburg, pencipta karakter Spongebob Squarepants meninggal dunia, Senin (26/11/2018).
Dilansir dari Forbes.com, Steve, panggiloan akrabnya, meninggal dunia pada usia 57 tahun akibat penyakit ALS yang diderita sejak Maret 2017.
"Kami sangat sedih dengan berita bahwa Steve Hillenburg telah meninggal dunia setelah perjuangan melawan ALS," ujar pihak Nickelodeon dilansir dari Forbes.com.
Meninggalkannya Steve menyisakan duka yang dalam bagi banyak pihak, terutama penggemar serial Spongebob Squarepants.
Hingga tagar RIPStephenHillenburg trending di Twitter.
Hal itu menandakan bahwa Stephen Hillenburg merupakan sosok yang disegani banyak orang.
Berikut adalah fakta menarik tentang Stephen Hillenburg yang Tribunnews rangkumkan dari beberapa sumber.
1. Menyukai kehidupan laut sejak kanak-kanak
Semangatnya untuk kehidupan laut dapat ditelusuri ke masa kecilnya.
Ketika film oleh ahli kelautan Prancis Jacques Cousteau membuatnya terkesan.
Steve mengatakan bahwa Cousteau memberikan pandangan ke dunia laut, yang dia tidak tahu ada.
Ia suka menjelajahi kolam air pasang saat masih kecil dan membawa binatang laut yang tidak seharusnya ia bawa.
Binatang yang ia bawa pada akhirnya mati dan menimbulkan bau busuk.
Steve juga sempat bekerja di Ocean Institute dengan mendedikasikan dirinya mendidik masyarakat tentang ilmu kelautan dan sejarah maritim.