TRIBUNNEWS.COM - Pemain baru Persija Jakarta, Ryuji Utomo menyatakan antusiasmenya bisa bergabung bersama Macan Kemayoran.
Bek anyar Persija Jakarta, Ryuji Utomo, menyatakan, saat ini dirinya sangat antusias setelah memutuskan berseragam kembali Macan Kemayoran musim ini.
Ryuji mengaku senang dengan kembali memperkuat klub juara Liga 1 2018 ini.
Baca: 7 Pemain Dilepas Persija Jakarta
Baca: Alasan di Balik Kepulangan Ryuji Utomo ke Persija Usai Berkarier di Thailand
Baca: Bos Persija Bantah Akan Rekrut Bayu Gatra
“Simple sih kalo ditanya hal yang memutuskan untuk kembali."
"Menurut saya bisa berjuang di level Asia membela tim kebanggaan didukung The Jakmania adalah hal yang luar biasa untuk saya," ujar Ryuji Utomo dikutip Tribunnews dari website resmi Persija Jakarta.
"Ya yang pasti Jakarta dan Persija adalah rumah saya, dari kecil memang saya The Jakmania,” lanjut Ryuji.
Ryuji menjadi rekrutan pertama Persija, untuk menghadapi kompetisi musim depan.
Kali ini, pemain yang juga pernah merumput bersama Arema FC dan Mitra Kukar ini diikat kontrak berdurasi dua tahun.
Sebelumnya, Ryuji sempat berkarier satu musim bersama klub Thailand, PTT Rayong dan meraih juara di Liga Kasta ke-dua sekaligus menggenggam tiket promosi.
Musim ini menjadi musim kedua Ryuji bersama Persija.
Sebelum ke klub Thailand, pemain blasteran Jepang ini pernah jadi satu andalan armada Macan Kemayoran periode 2017 hingga 2018.
Mengenai targetnya di Persija, eks timnas U-23 ini tidak menargetkan muluk-muluk.
Ryuji hanya akan memberikan 100 persen permainan terbaiknya setiap pertandingan yang dilakoni demi kebanggaan lambang Monas di dada.
“Target saya, setiap masuk menginjakkan kaki di lapangan pakai kostum Persija harus kasih penampilan terbaik untuk tim dan The Jakmania."