Rencananya, leg pertama akan dimainkan di Cilacap, 27 Januari mendatang.
"Maksimal dulu saja di latihan. Sebagai pemain, saya hanya mengikuti apa kata pelatih. Tapi sekecil apapun kesempatannya, saya siap," kata Jardel.
Jardel menjalani debutnya bersama PERSIB saat menghadapi PSCS Cilacap, awal Desember 2018. Saat itu, ia tampil sebagai pemain pengganti.
Menurutnya, pengalaman tersebut sudah memberikan motivasi tersendiri.
"Alhamdulillah, kalau dikasih kesempatan lagi di senior. Mungkin untuk sekarang ada Piala Indonesia. Ya mudah-mudahan tetep ada kesempatan," harapnya.
(Tribunnews.com/Chrysnha)