News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tips Kesehatan

7 Cara Efektif dan Alami Obati Sakit Perut serta Sembelit, Mudah Dilakukan Lho!

Penulis: Miftah Salis
Editor: Fathul Amanah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi- Berikut ini tujuh cara efektif dan alami untuk mengobati sakit perut dan sembelit yang mudah untuk dilakukan.

TRIBUNNEWS.COM- Berikut ini tujuh cara efektif untuk mengobati sakit perut dan sembelit.

Terdapat dua penyebab umum masalah pencernaan.

Pertama, masalah yang berkaitan dengan emosional seperti kecemasan dan depresi.

Kedua yaitu mengkonsumsi obat secara teratur yang dapat mengiritasi lambung.

Sebagian besar orang, lebih suka menggunakan obat penghilang rasa sakit untuk menghilangkan gejala dibanding mengobati penyebabnya.

Berikut ini tujuh cara efektif untuk mengatasi masalah pencernaan dikutip Tribunnews.com dari Bright Side, Selasa (12/2/2019).

Baca: 8 Cara Efektif dan Mudah Obati Tumit Pecah-pecah Pakai Bahan Alami, Patut Dicoba!

1. Kompres hangat

Kompres hangat secara signifikan dapat menurunkan rasa sakit yang dirasakan.

Berbagai macam penghangat dapat digunakan untuk keperluan ini.

Jangan pernah meletakkan penghangat bersentuhan langsung dengan kulit.

Gunakan pelapis untuk menghindari luka bakar.

Selain itu, kamu juga bisa mandi dengan air hangat yang dicampur garam epsom.

2. Minum soda kue

 Minum soda kue (digi-karma.com)

Baking soda berfungsi untuk meredakan sakit perut karena mengandung natrium bikarbonat dengan kemampuan mengobati refluk asam.

Hal ini akan menetralkan asam lambung dan mengurangi gejala mula selama beberapa waktu.

Larutkan 1/4 sendok teh baking soda ke dalam segelas air dan minum.

Ingat! Jangan konsumsi obat lain selama minimal dua jam setelah mengkonsumsi baking soda.

Karena hal ini dapat memperlambat laju di mana tubuh akan menyerap beberapa hal dan mengubah cara kerja obat lain.

Baca: 5 Cara Efektif dan Mudah untuk Mengobati Nyeri Gigi Bungsu, Patut Dicoba!

3. Angkat tubuh bagian atas lebih tinggi

Angkat tubuh bagian atas lebih tinggi (Bright Side/@Depositphotos.com)

Berbaring dengan permukaan rata di tempat tidur bukan menjadi pilihan yang tepat saat perutmu sakit.

Pada posisi ini, tenggorokan dan perutmu berada pada level yang sama sehingga menyebabkan asam lambung naik dan membuat rasa mual.

Gunakan bantl yang lebih tinggi saat kamu tidur.

Posisi jongkok menjadi posisi terbaik untuk memberishkan usus.

4. Lakukan diet

Hal lain yang dapat dilakukan adalah diet.

Cobalah diet dengan mengkonsumsi pisang, nasi, saus apel, dan roti panggang.

Seluruh makanan tersebut memiliki kesamaan yaitu hambar dan cukup mudah di perut.

Jangan lupa untuk lebih banyak mengkonsumsi cairan.

Baca: 8 Cara Mengatasi Kram Perut saat Haid secara Efektif Berdasarkan Penelitian Para Ahli

5. Konsumsi serat

Konsumsi serat (freepik)

Serat dapat meningkatkan fungsi usus.

Semakin banyak serat yang kamu makan, semakin lunak tinjamu.

Hal ini akan mencegah terjadinya sembelit.

Tambahkan serat ke dalam makananmu sedikit demi sedikit/

Sumber serat yang bagus yaitu buah, sayuran, roti gandum, dan sereal.

6. Konsumsi probiotik dan prebiotik

Minuman probiotik (telegraph.co.uk)

Prebiotik merupakan bagian dari makanan yang tidak dapat diverna misal kulit buah dan sayur.

Sementara itu, probiotik adalah bakteri hidup yang diciptakan selama proses fermentasi dalam makanan seperti yogurt.

Probiotik semestinya berada dalam usu untuk membantu meringankan sakit perut, kembung dan diare.

Baca: 5 Cara Efektif Mencegah Kanker Paru-Paru

Baca: 7 Tanda Livermu Terserang Penyakit, Perut Buncit dan Memar Tanpa Sebab Termasuk Salah Satunya!

7. Minum teh herbal

Teh jahe (plusminceplusjeune.org)

Beberapa bahan seperti peppermint, jahe, chamomile, dan adas dapat meredakan sakit perut.

Peppermint dianggap mengurangi rasa mual karena mentol pada daunnya yang berfungsi sebagai pereda nyeri alami.

Adas akan merangsang aliran empedu, jahe mempromosikan air liur yang muncul di mulut dan chamomile melemaskan kejang otot.

(Tribunnews.com/Miftah)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini