Kehadiran BTS di 61st Grammy Awards 2019 ternyata berbuntut masalah di kalangan ARMY.
TRIBUNNEWS.COM - BTS baru saja menghadiri ajang penghargaan bergengsi 61st Grammy Awards 2019 pada Senin (11/2/2019).
Namun, di balik kebahagiaan ARMY atas kesuksesan BTS tersebut, ternyata menyisakan masalah bagi beberapa penggemar.
Sebuah akun Twitter bernama @poindexterjoon membeberkan adanya kecurangan yang terjadi saat pagelaran 61st Grammy Awards 2019.
Bukan dari pihak penyelenggara, melainkan dari beberapa masternim BTS.
Baca: Sikap Penghormatan BTS untuk Korea Selatan di 61st Grammy Awards Banjir Pujian
Masternim sendiri merupakan pengelola fansite yang bertugas mengambil foto para idol K-Pop tertentu sesuai kesukaannya.
Bagi para penggemar K-Pop pasti akan kerap menemukan foto-foto idol berkualitas bagus yang bertebaran di media sosial.
Foto-foto tersebut biasanya diambil oleh masternim.
Seorang masternim biasanya akan menghadiri setiap jadwal sang idola untuk mendapatkan foto-foto mereka.
Tentunya masternim hanya akan menghadiri jadwal idola yang memang terbuka untuk umum.
Mereka bisa terancam masuk dalam daftar hitam jika tertangkap basah menghadiri jadwal pribadi atau tertutup sang idola.
Juga jika berada dalam pesawat yang sama dengan idola mereka.
Tampaknya, masternim dari beberapa member BTS membuat banyak ARMY geram karena sikap mereka.
Pada Senin (11/2/2019) kemarin, akun Twitter @poindexterjoon mengungkapkan foto-foto unggahan masternim yang diduga menghadiri 61st Grammy Awards 2019 untuk menyaksikan BTS.
Baca: BTS Berangkat ke LA Hari Ini untuk Hadiri 61st Grammy Awards, Intip Tampilan Mereka di Bandara
Grammy Awards sendiri merupakan acara tertutup yang hanya dihadiri oleh mereka yang mendapatkan undangan.
Pihak Grammy sendiri sebelumnya sudah memperingatkan bahwa mereka tak akan menjual tiket.
Peringatan tersebut diumumkan Grammy lewat Twitter pada Kamis (7/2/2019) lalu.
"Peringatan: #GRAMMYs ke-61 merupakan acara pribadi yang hanya bisa dihadiri jika ada undangan.
Catatan untuk semua (mohon dimengerti) penggemar yang bersemangat, bahwa tiket 100% tidak bisa dipindahtangankan.
Setiap kursi yang ditawarkan untuk dijual di situs kedua akan dibatalkan.
Tolong jangan habiskan uangmu karena berhadapan dengan calo."
Akun @poindexterjoon dan beberapa ARMY lainnya menduga beberapa masternim BTS tersebut mengeluarkan banyak biaya demi mendapatkan tiket menuju 61st Grammy Awards 2019.
Terlebih setelah seorang masternim milik Jimin BTS sempat menanyakan soal tiket 61st Grammy Awards 2019 di Twitter pada minggu lalu.
Namun cuitan dari masternim Jimin BTS tersebut saat ini telah dihapus.
Baca: 11 Momen Harapan Suga BTS Terkabul, Mulai Panggung BBMA hingga Grammy Awards
Meski begitu, masternim yang tertuduh menjelaskan bahwa mereka bisa menghadiri 61st Grammy Awards karena memiliki undangan.
"Aku tahu @fate_jimin menanyakan soal tiket Grammy di Twitternya. Ia bahkan meminta siapa saja yang memiliki informasi tersebut untuk mengiriminya DM."
"Aku lebih memilih BTS tidak memiliki fansite daripada harus seperti ini. Sebagai masternim seharusnya mereka menghormati ruang pribadi BTS."
"Seharusnya kita segera melaporkan kasus ini ke pihak Big Hit dan Grammy. Aku benar-benar merasa jengkel melihat mereka seolah tak bersalah."
"Jangan sampai karena sikap masternim yang seperti ini membuat nama BTS menjadi jelek. Tolong tahan diri kalian untuk mengikuti ke manapun BTS pergi. Astaga!"
Berikut daftar akun Twitter masternim BTS yang diduga nekat menghadiri 61st Grammy Awards 2019.
@jinkissletsgo
@fate_jimin
@adonis_hoseok
@dtownsonic_suga
@monipedia
@heartland94_rm
@predesTINAte95
@horizon_9597
@madein1997_jk
@sailorv1230
@miracle_1230v
@aon_613
@rapmonsthurr
Baca: Penyanyi K-Pop Ungkap Suga BTS sangat Sulit Didekati hingga Hubungannya dengan Jin, Jimin, dan RM
Simak permasalahan antara ARMY BTS soal kehadiran masternim di 61st Grammy Awards 2019 lewat utas Twitter berikut ini.
Sebelumnya, beberapa masternim BTS terjerat kasus karena tertangkap basah menaiki pesawat yang sama dari Jepang ke Korea Selatan dengan RM dan kawan-kawan pada Januari 2019 lalu.
Bukan karena kebetulan, melainkan mereka menggunakan cara ilegal untuk mendapatkan informasi penerbangan BTS saat itu.
Kasus tersebut sempat ramai diperbincangkan para ARMY BTS di media sosial Twitter.
Akibat ulah mereka, beberapa masternim tersebut masuk dalam daftar hitam Big Hit Entertainment dan dilarang menghadiri jadwal BTS.
Big Hit Entertainment sendiri sudah memberikan larangan bagi penggemar agar tak nekat menghadiri acara tertutup dan menaiki penerbangan yang sama dengan para artisnya.
(Tribunnews.com/Pravitri Retno W)