Saddil baru mengikuti TC Timnas Indonesia U-23 karena baru dilepas oleh timnya. Sebelumnya, skuat Garuda Muda sudah menggelar TC di Jakarta sejak 4 Maret lalu dan telah menggelar sesi game internal pada 9 Maret.
Sebelumnya, skuat Garuda telah menjejal kekuatan dengan melawan Bali United pada Minggu (17/3/2019).
Timnas Indonesia berhasil menang 0-3 atas Bali United.
Tiga gol Timnas tercipta dari Gian Zola menit 8, Witan Sulaeman menit 55, dan Ezra Walian menit 68.
Untuk lolos ke putaran final Kejuaraan Asia AFC U-23 pada 2020, timnas Indonesia harus tampil sebagai juara grup.
Namun, timnas U-23 juga bisa lolos dengan berada di peringkat kedua, dengan catatan Thailand yang menjadi juara grup.
Pasalnya, Thailand sudah otomatis mendapatkan tiket ke putaran final dengan status tuan rumah.
*Disclaimer: Jadwal pertandingan dan siaran langsung pertandingan babak kualifikasi AFC U-23 2020 dapat berubah sewaktu-waktu. (*)
(Tribunnews.com/ Siti Nurjannah Wulandari)