Hasil Akhir Liverpool Legend Vs AC Milan Glorie Charity Match, Gol Steven Gerrad The Reds Menang
TRIBUNNEWS.COM - Hasil akhir Liverpool Legend vs AC Milan Glorie dalam laga yang bertajuk Charity Match dimenangkan The Reds, Sabtu (23/3/2019) malam.
Gol Steven Gerrad jelang laga usai memastikan The Reds menang 3-2 atas AC Milan Glorie.
Laga yang berlangsung di Anfield Stadium ini dipenuhi pendukung kedua tim.
Liverpool Legend dan AC Milan Glorie bermain atraktif sejak laga dimulai.
Laga yang bertujuan untuk penggalangan dana tersebut diisi oleh pemain-pemain yang pernah berjaya pada massanya.
Robbie Fowler bawa Liverpool Legend unggul pada menit ke-25.
Baca: Sedang Berlangsung Live Streaming TVRI Liverpool Legend Vs AC Milan Glorie, Tonton via HP di Sini
Sontekan Robbie Fowler sukses membobol gawang Abbiati setelah meneruskan umpan Glen Johnson.
Liverpool Legend menggandakan keunggulan 2-0 atas AC Milan Glorie melalui gol Djibril Cisse.
Tak berselang lama AC Milan Glorie perkecil ketinggalan melalui eksekusi bola mati dari Andrea Pirlo.
Spesialis tendangan bebas AC Milan ini membuat penjaga gawang Liverpool Legend, terpelongo melihat bola masuk ke gawangnya.
Skor 2-1 untuk kedua kesebelasan.
Kapten Liverpool Legend, Steven Gerard sempat melakukan tendangan percobaan dari luar kotak penalti, namun dapat ditangkis Abiatti.
Giuseppe Pancaro sukses menyamakan kedudukan lewat tendangan dari luar kotak penalti.
Bola dari tendangan Pancaro tak dapat ditepis penjaga gawang Liverpool.
Kedua kesebelasan bermain terbuka, Steven Gerrad mendapat peluang ideal untuk melakukan tendangan percobaan.
Tendangan mendatar Steven Gerrad sebelum laga berakhir memastikan kemenangan 3-2 Liverpool Legend atas Milan Glorie.
Kapten Liverpool, Steven Gerrad mengatakan pertandingan LFC Foundation suatu laga yang menyenangkan, dilansir dari laman resmi klub, liverpoolfc.com.
Pasalnya dia dapat bermain dan berkumpul bersama legenda sepak bola untuk tujuan yang baik.
"Pertandingan LFC Legends merupakan laga yang menyenangkan dengan suasana yang fantastis, saya bermain bersama legenda sepak bola sambil mengumpulkan uang untuk tujuang yang baik," ujar Gerrad.
Hasil dari dana yang terkumpul sebagian akan disumbangkan ke badan amal yang dimiliki Liverpool, LFC Foundation dan AC Milan, Fondazione Milan.
Susunan Pemain
Liverpool Legend
Dudek, Johnson, Carragher, Hyypia, Agger, Kennedy, Kvarme, Gerrard, Garcia, Kuyt, Fowler.
Subs: Westerveld, McManaman, McAteer, Aldridge, Traore, Berger, Cisse, Diao, Smicer, Owen.
Pelatih: Kenny Dalglish
AC Milan Glorie
Dida, Ambrosini, Cafu, Costacurta, Gattuso, Inzaghi, Kaka, Kaladze, Pirlo, Rui Costa, Serginho.
Subs: Abbiati, Boriello, Carbone, Favalli, Fiori, Digao, Maldini, Oddo, Pancaro, Simic.
Pelatih: Carlo Ancelotti
(Tribunnews.com/Sina)