Latihan bebas pertama atau FP1 MotoGP Argentina pada Jumat (29/3/2019) terjadi peristiwa dua pembalap jatuh. Marc Marquez menjadi yang terdepan
TRIBUNNEWS.COM - Terjadi kecelakaan dalam latihan bebas pertama atau FP1 MotoGP Argentina pada Jumat (29/3/2019).
Dua pembalap terjatuh dalam FP1 MotoGP Argentina.
Pada akhirnya, latihan bebas pertama atau FP1 MOtoGP Argentina menghasilkan nama Mrac Marquez sebagai yang tercepat.
Baca: MotoGP 2019 Argentina: Cal Crutchlow Ingin Mengulang Kesuksesan Musim Lalu
2 pembalap jatuh
Dalam latihan bebas poertama itu, dua pembalap diketahui terjatuh.
Keduanya adalah Joan Mir (Tim Suzuki Ecstar) dan Danilo Petrucci (Mission Winnow Ducati).
Joan Mir dan Ptrucci terjatuh saat melalui belokan pertama.
Dikutip dari laman resmi MotoGP, keduanya dalam kondisi baik-baik saja.
Bajkan Joan Mir dan Pterucci dapat finis dan memperoleh kecepatan di urutan ke-19 dan ke-20.
Berada di atas Fransesco Bagnaia dan Hafizh Syahrin di urutan 21 dan 22.
Baca: Hasil FP1 Latihan Bebas MotoGP, Marc Marquez Tercepat, Rossi Nomor 10
Marquez tercepat
Hasil FP1 MotoGP malam ini sedikit mengejutkan.
Hanya ada Marquez sebagai nama 'besar' di lima besar urutan FP1 MotoGP Argentina.
Pembalap Repsol Honda Team ini menorehkan waktu tercepat 1 menit 39,827 detik.
Selang 0,353 detik dari urutan kedua, Jack Miller di pabrikan Pramac Racing.
Urutan ke-2 hingga ke-5 ditorehkan pembalap yang biasanya menjadi under dog.
Berurutan dari nomor kedua yakni Jack Miller, Cal Crutchhlow, Frabco Morbidelli, dan Andrea Iannone.
Sementara itu, Valentino Rossi dengan Monster energy Yamaha bertengger di urutan ke-10.
Adapun urutan keenam didapati oleh Johann Zarco, lalu Andrea Dovizioso di urutan ke-7, Quartararo posisi delapan, Alex Rins sembilan, dan Rossi di urutan ke-10.
Rekan setim Marquez, Jorge Lorenzo bahkan harus rela terperosok di urutan 14.
Lorenzo tidak lebih cepat dari Nakagami di urutan sebelas, Pol Espargaro urutan 12, dan Aleix Espargaro 13.
Latihan Bebas selanjutnya adalah jadwal FP2 MotoGP Argentina di kelas Moto3 mulai 23.15 WIB hingga 23.55 WIB.
Dilanjutkan dengan FP2 Moto2 mulai 00.10 WIB hingga 00.50 WIB.
Dan FP2 di kelas MotoGP pada pukul 01.05 WIB hinggga 01.50 WIB.
Inilah 10 besar urutan hasil FP1 MotoGP Argentina.
1. Marc MARQUEZ 1 menit 39.827 detik
2. Jack MILLER 1 menit 40.180 detik
3. Cal CRUTCHLOW 1 menit 40.215 detik
4. Franco MORBIDELLI 1 menit 40.319 detik
5. Andrea IANNONE 1 menit 40.366 detik
6. Johann ZARCO 1 menit 40.387 detik
7. Andrea DOVIZIOSO 1 menit 40.595 detik
8. Fabio QUARTARARO 1 menit 40.676 detik
9. Alex RINS 1 menit 40.821 detik
10. Valentino ROSSI 1 menit 40.827 detik
Berikut jadwal lengkap MotoGP 2019 Argentina
Jumat, 29 Maret 2019
19.00 - 19.40 WIB: Moto3 Free Practice 1
19.55 - 20.35 WIB: Moto2 Free Practice 1
20.50 - 21.35 WIB: MotoGP Free Practice 1
23.15 - 23.55 WIB: Moto3 Free Practice 2
Sabtu, 30 Maret 2019
00.10 - 00.50 WIB: Moto2 Free Practice 2
01.05 - 01.50 WIB: MotoGP Free Practice 2
19.00 - 19.40 WIB: Moto3 Free Practice 3
19.55 - 20.35 WIB: Moto2 Free Practice 3
20.50 - 21.35 WIB: MotoGP Free Practice 3
22.35 - 22.50 WIB: Kualifikasi Moto3 1
23.00 - 23.15 WIB: Kualifikasi Moto3 2
23.30 - 23.45 WIB: Kualifikasi Moto2 1
23.55 - 00.10 WIB: Kualifikasi Moto2 2
Minggu, 31 Maret 2019
00.25 - 00.55 WIB: MotoGP Free Practice 4
01.05 - 01.20 WIB: Kualifikasi MotoGP1
01.30 - 01.45 WIB : Kualifikasi MotoGP 2
03.00 WIB: Kualifikasi MotoGP Press Conference
19.40 - 20.00 WIB: Pemanasan Moto3
20.10 - 20.30 WIB: Pemanasan Moto2
20.40 - 21.00 WIB: Pemanasan MotoGP
22.00 WIB: Moto3 Race
23.20 WIB: Moto2 Race
Senin, 1 April 2019
01.00 WIB : MotoGP Race Live Trans 7
Link Live Streaming Free Practice (FP) MotoGP 2019 Argentina dapat diakses di sini:
Catatan:
Untuk dapat menyaksikan live streaming melalui website resmi MotoGP akan dikenakan sejumlah biaya.
Tribunnews.com hanya menyajikan link untuk pembaca pada sesi latihan atau Free Practice (FP)
(Tribunnews.com/Chrysnha, Sina)
Baca: MotoGP 2019 Argentina: Andrea Dovizioso Incar Podium Utama di Sirkuit Termas de Rio Hondo