Namun pada pertemuan kedua yang berlangsung di markas Juventus, tim tuan rumah harus mengakui keunggulan tamunya dengan skor 1-2.
Ajax melaju ke semifinal Liga Champions dengan catatan mentereng.
Baca: Hasil Akhir Man City vs Tottenham Perempat Final Liga Champions, Leg 2 Diwarnai Hujan Gol
Pemuncak klasemen Liga Belanda ini mampu mengatasi tim-tim berlabel juara di kompetisi liga masing-masing.
Di fase penyisihan grup, Ajax menahan imbang Bayern Muenchen pada laga home dan away.
Mereka pun melaju tanpa kekalahan di babak penyisihan grup.
Babak 16 besar secara mengejutkan Ajax mengandaskan jawara Liga Champions 3 kali berturut-turut, Real Madrid di Santiago Bernabeu.
Selanjutnya, tim yang memiliki rata-rata pemain termuda di Liga Champions musim ini, yakni 24 tahun 202 hari, mampu mengakhiri laju Juventus yang berstatus tim unggulan.
Baca: Hasil Akhir Juventus vs Ajax Liga Champions, Cristiano Ronaldo Gagal Melaju ke Semifinal
Diperkuat Cristiano Ronaldo, Juventus tidak mampu mengatasi perlawanan pemain-pemain muda Ajax.
Ajax menjadi tim pertama yang berhasil menyingkirkan langkah Cristiano Ronaldo di babak perempat final Liga Champions sejak 2006.
Selama penampilan Cristiano Ronaldo bersama timnya di Liga Champions sejak 2006, ia berhasil membawa timnya ke semifinal Liga Champions, terkecuali tahun ini.
Ajax kembali merasakan semifinal Liga Champions setelah terakhir dirasakan 22 tahun lalu, yakni tahun 1997.
Barcelona melenggang ke semifinal Liga Champions karena sukses mengalahkan Man United dengan agregat 4-0.
Pada pertemuan pertama yang berlangsung di Old Trafford Stadium, Barcelona menang 1-0 atas Man United lewat gol Lionel Messi.
Di leg kedua yang berlangsung di Camp Nou Stadium, Man United kembali takluk dengan skor 3-0.